Piala Dunia U17

Jadwal Opening Ceremony FIFA World Cup 2023 Lengkap Jam Kick Off Timnas vs Ekuador

Seperti diketahui Indonesia masuk Grup A Piala Dunia U-17 2023. Garuda Muda akan melawan Ekuador, Panama, dan Maroko.

Editor: Zulkifli
PSSI.ORG
Stadion Gelora Bung Tomo akan menjadi venue Opening Ceremony Piala Dunia U17 2023 Jumat 10 November 2023. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Simak jadwal Opening Ceremony lengkap pertandingan Timnas Indonesia U17 2023 lengkap jam tayang.

Opening Ceremony FIFA World Cup 2023 akan lanjutkan dengan laga perdana Timnas Indonesia kontra Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya (GBT), Jumat 10 November, kick off pukul 19.00 WIB live Indosiar.

Laga ini akan menjadi pertemuan perdana bagi kedua tim di kancah internasional.

Timnas Indonesia dan Ekuador tercatat belum pernah saling berhadapan baik dilevel kelompok umur maupun senior.

Jelang laga ini Bima Sakti Ingin Pemain Indonesia Bermain Tanpa Beban

Pelatih tim U-17 Indonesia, Bima Sakti, ingin pemainnya bermain lepas dan tidak ingin membebani timnya dengan target tinggi di Piala Dunia U-17 2023.

Baca juga: Jelang Debut Timnas Indonesia di Piala Dunia U17, Iqbal Gwijangge Kirim Permintaan ke Suporter

Seperti diketahui Indonesia masuk Grup A Piala Dunia U-17 2023. Garuda Muda akan melawan Ekuador, Panama, dan Maroko.

Pada laga pertama Grup A Piala Dunia U-17 2023, Indonesia bakal menghadapi Ekuador.

Duel tersebut akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya pada Jumat 10 November 2023.

"Yang pasti saya tidak mau terlalu membebani pemain.

Yang pasti mereka juga sadar ini kesempatan yang langka," ujar Bima Sakti saat latihan di Lapangan A, komplek Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa 7 November 2023

Baca juga: Jam Tayang Siaran Langsung Timnas Indonesia U17 vs Ekuador di Piala Dunia U17 2023

Jika ingin lolos ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023, Indonesia harus menjadi juara grup, runner-up, dan jalur tim peringkat ketiga terbaik yang hanya ada empat kuota.

"Mereka sudah tahu tugas dan tanggung jawab.

Selalu fokus dalam setiap pertandingan dan siap memberikan yang terbaik," imbuh Bima Sakti.

Sementara itu, gelandang Nabil Asyura mengatakan bahwa dirinya dan tim sudah siap mengikuti ajang bergengsi ini.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved