Asian Games 2023
Ramadhan Sananta Langsung Starter Lawan Uzbekistan di 16 Besar Asian Games 2023
Sementara itu menurut Sumardji, perjalanannya dari tanah air menuju ke Tiongkok bersama Sananta berjalan dengan baik, aman dan lancar.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Berikut kabar skuad Timnas U24 Indonesia jelang berhadapan dengan Uzbekistan dalam babak 16 besar sepak bola Asian Games 2023.
Timnas Indonesia bersiap menghadapi Uzbekistan, tentunya dengan haridnya amunisi baru Ramadhan Sananta.
Kehadiran striker Persis Solo tersebut tentunya sedikit mengurangi kerisauan Indra Sjafri ditengah buntunya pemain depan yang dimiliki saat ini.
Egy Maulana Vikri yang digadang bisa menampilkan permainan terbaiknya sejauh ini belum menunjukan kontribusi berarti.
Baca juga: Klasemen Voli Asian Games 2023 Lengkap, Timnas Indonesia Terbaik se Asia Tenggara Lewati Thailand
Sementara itu Sananta tiba bersama dengan Ketua Komite Ad Hoc - Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji dan dijemput oleh beberapa ofisial tim.
“Saya harus siap 100 persen, karena kalau kita dipanggil, harus siap berikan segalanya.
Senang juga bisa bergabung dengan teman-teman yang lain,” kataSananta setibanya di Tiongkok.
Adapun, dirinya berharap di laga babak 16 besar melawan Uzbekistan nanti bisa bermain sebaiknya.
“Doakan kami supaya bisa memberikan yang terbaik untuk bangsa dan negara, terutama untuk saya agar bisa memberikan 100 persen,” ujarnya.
Baca juga: Hasil Voli Indonesia Vs Korea Selatan Volleyball Asian Games 2023 Tuntas dengan Drama 5 Ronde
Sementara itu menurut Sumardji, perjalanannya dari tanah air menuju ke Tiongkok bersama Sananta berjalan dengan baik, aman dan lancar.
"Dengan adanya Sananta yang datang bergabung di tim U-24.
Saya berharap bisa mengubah kekuatan tim, memberikan semangat juga ke pemain lain, lalu bisa lolos ke babak berikutnya," ujarnya
Tim asuhan Indra Sjafri itu akan melawan Uzbekistan di babak 16 besar, setelah menang tipis 2-1 atas Hongkong.
Babak 16 besar akan digelar tanggal 28 September 2023.
Kehadiran Ramadhan Sananta tentunya akan menjadikanya sebagai target di lini depan dan kemungkinan besar langsung diturunkan menghadapi Uzbekistan.
| Daftar Pemain Lolos Final Badminton Asian Games 2023 Sabtu 6 Oktober |
|
|---|
| Terbaru Klasemen Medali Indonesia Asian Games 2023 Sekarang Usai Perahu Naga Sumbang Emas |
|
|---|
| Klasemen Asian Games 2023 Hangzhou Jelang Penutupan, Indonesia - Malaysia Beda Tipis |
|
|---|
| Jadwal Jam Tayang Semifinal Badminton Asian Games 2023 Live Jumat 6 Oktober Lengkap Pemain Lolos |
|
|---|
| Daftar Pemain Lolos Semifinal Badminton Asian Games 2023 Besok Jumat 6 Oktober |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Korea-Utara-Memang-Timnas-Indonesia-Tetap-Lolos-Babak-16-Besar-Sepakbola-Asian-Games-2023.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.