Piala Dunia Wanita
Wakil ASEAN Vietnam dan Filipina Pulang Lebih Awal di Fase Grup Piala Dunia Wanita 2023
Adapun pada ajang ini Timnas Vietnam dan Filipina berhasil lolos ke Piala Dunia 2023.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Dua wakil Asia Tenggara memastikan diri angkat koper di Piala Dunia Wanita 2023.
Adapun pada ajang ini Timnas Vietnam dan Filipina berhasil lolos ke Piala Dunia 2023.
Namun, diajang tersebut jalan wakil ASEAN ini tak semulus yang diharapkan.
Kedua tim ini gagal melaju dari fase grup dan memastikan diri angkat koper lebih dahulu.
Namun meskipun demikian, performa kedua tim ini wajib diacungi jempol berhasil mengharumkan nama AFF.
• Jadwal Timnas Indonesia di Asian Games 2022, Laga Perdana Bentrok dengan Korea Utara
Sebelumnya Filipina membuat kejutan setelah mengalahkan tim tuan rumah, Selandia Baru, pada laga kedua Grup A.
Wakil Asia Tenggara itu menang tipis 1-0 di Stadion Regional Wellington, Selandia Baru, Selasa 25 Juli 2023.
Gol kemenangan Filipina dicetak oleh Sarina Bolden pada menit ke-24 melalui sundulan dari jarak dekat.
Ini merupakan kemenangan pertama Filipina dalam sejarah keikutsertaan mereka di Piala Dunia Wanita.
• Jadwal Piala AFF U23 2023 Lengkap Laga Pembuka Timnas Indonesia vs Malaysia
Hasil ini sekaligus membuat Filipina menjadi tim Asia Tenggara kedua yang meraih kemenangan di Piala Dunia Wanita.
Skuad asuhan Alen Stajcic itu mengikuti jejak Thailand yang melakukannya pada edisi 2015 di Kanada.
Saat itu, Thailand sukses mengalahkan Pantai Gading dengan skor 3-2 di laga penyisihan Grup B.
Tak hanya itu, raihan tiga poin ini juga membuat Filipina membuka peluang lolos ke babak 16 besar.
Jika mereka mengalahkan Norwegia di laga terakhir fase grup, Filipina dipastikan akan lolos.
Jika seri, Filipina masih bisa lolos sebagai runner-up grup apabila Selandia Baru kalah dari Swiss di laga terakhir.
• Jadwal Timnas Indonesia di Asian Games 2022, Laga Perdana Bentrok dengan Korea Utara
| Jadwal Final Piala Dunia Wanita 2023 Spanyol vs Inggris, Duel Sengit Akan Berlangsung! |
|
|---|
| Hasil Semifinal Piala Dunia Wanita 2023, Inggris Berhasil Melaju ke Final Usai Taklukan Australia |
|
|---|
| Live Hasil Semifinal Piala Dunia Wanita 2023 Australia vs Inggris, Penentuan Tiket ke Final! |
|
|---|
| Link Live Streaming Australia vs Inggris Semifinal Piala Dunia Wanita 2023, Kick-off pukul 17.00 WIB |
|
|---|
| Spanyol Melaju ke Final Piala Dunia Wanita 2023, Usai Taklukan Swedia di Babak Semifinal |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Aksi-para-Filipina-saat-menghadapi-Norwegia-di-Piala-Dunia-Wanita-2023.jpg)