Liga Champions

FINAL Liga Champions, Mampukah Manchester City Lolos “Tradisi” Rekor Buruk Lawan Tim Italia

Hitung-hitungan di atas kertas The Cituzens memang lebih unggul dari Inter Milan.

OLI SCARFF / AFP
Aksi Penyerang Manchester City Erling Haaland dan rekan satu timnya. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Final Liga Champions akan mempertemukan Manchester City versus Inter Milan yang akan berlangsung pada 11 Juni 2023.

Hitung-hitungan di atas kertas The Citizen memang lebih unggul dari Inter Milan.

Namun meski demikian, tentu ada rasa was-was dari Manchester City jika melihat rekor pertemuan mereka dengan klub asal Italia.

Dalam artikel ini akan dibahas rekor pertemuan Manchester City saat bersua tim asal Italia yang lebih banyak alami kekalahan.

Dirangkum dari berbagai sumber, ternyata tim Italia tidak ramah bagi Manchester City.

Mampukah Liverpool Keluar Dari Lubang Jarum Agar Lolos Liga Champions? Ini Hitung-hitungannya

Maka Inter Milan yang baru saja mempertahankan Juara Coppa Itali dengan mengalahkan Fiorentina ini pun bisa mengintip peluang dalam final Liga Champions 2022-2023 nanti.

Seperti diketahui bersama, Manchester City dan Inter Milan berhasil lolos ke babak final setelah mengalahkan lawannya masing-masing.

Inter Milan berhasil menekuk AC Milan dengan agregat 3-0 sedangkan Manchester City mengalahkan Real Madrid dengan agregat 5-1.

Partai final Liga Champions 2022-2023 sendiri akan diadakan di Istanbul's Ataturk Olympic Stadium pada Sabtu 10 Juni 2023 waktu setempat atau Minggu 11 Juni pukul 02.00 WIB.

Sejauh ini, Manchester City jelas menjadi pihak yang diunggulkan dalam laga final kali ini.

Secara peta kekuatan, The Citizen dinilai jauh lebih baik dibandingkan I Nerazzurri.

Manchester City akan bertemu Inter Milan di final dengan sama-sama berpeluang meraih treble winners musim ini.

Terlebih lagi, Manchester City baru saja berhasil menjadi juara Liga Inggris 2022-2023 dan berpotensi meraih gelar lain dalam ajang Piala FA.

Akan tetapi, Manchester City bisa saja tersandung apabila melihan tren penampilan mereka melawan tim-tim asal Italia.

Sepanjang sejarah klub, The Citizen baru bertemu dengan lima tim asal Italia, yakni Napoli, AC Milan, AS Roma, Juventus, dan Atalanta.

Intip Harga Pasaran Bernardo Silva, Bintang Manchester City Hancurkan Real Madrid

Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved