Wakil Bupati Melkianus Sebut Banyak Ruas Jalan yang Dibangun di Sintang Pada 2023
Beberapa waktu lalu, Ketua Komisi V DPR-RI, Lasarus meminta Pemerintah Kabupaten Sintang untuk memetakan ruas jalan yang ada berdasarkan status untuk
Penulis: Agus Pujianto | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SINTANG - Wakil Bupati Sintang, Melkianus menyampaikan terima kasih atas dukungan pemerintah pusat dan Provinsi Kalbar untuk mendukung pembangunan infrastruktur jalan di Kabupaten Sintang.
Menurut Melki, kerusakan infrastruktur jalan di 14 kecamatan yang ada di Kabupaten Sintang tidak bisa semua ditangani APBD.
"Tahun ini kita juga berterima kasih kepada gubernur dan DPRD provinsi, tahun ini ada anggaran masuk Sintang, ruas jalan sintang menuju Binjai, kurang 44 miliar. Dalam proses lelang. Tentu menjadi harapan masyarakat semua dan Tentu pasti belum bisa terbangun semua, itu juga menyangkut status jalan Provinsi," kata Melki.
Beberapa waktu lalu, Ketua Komisi V DPR-RI, Lasarus meminta Pemerintah Kabupaten Sintang untuk memetakan ruas jalan yang ada berdasarkan status untuk menyambut Inpres Tentang Jalan yang akan segera meluncur. Peta ini penting mana jalan kabupaten yang menjadi fokus tanggung jawab Pemda dan mana saja ruas yang akan diintervensi Pempus.
• Kapolres Sintang AKBP Tommy Ferdian menjadi Khatib Shalat Idul Fitri di Masjid Al-Amin Sintang
"Sempat juga disampaikan oleh Pak Lasarus bahwa aturan terbaru sekarang, pemerintah pusat bisa intervensi terkait ruas jalan yang memang tidak mampu dikerjakan oleh APBD. Artinya, kalau dana tidak mampu, dana pusat boleh membantu membangun jalan tersebut. Hanya diminta beliau, supaya Kabupaten ini membuat nama jalan sesuai dengan strategis Kabupaten. Kita ada 14 kecamatan, ruas jalan itu pastilah menjadi ruas jalan strategis Kabupaten," beber Melki.
Melki tak mengetahui berapa persen anggaran untuk infrastruktur dalam APBD Sintang 2023. Yang pasti kata dia, dananya cukup besar dan banyak ruas jalan yang dibangun.
"APBD tahun ini, saya belum tau berapa persen, yang pasti ada anggaran. Tapi ruas jalan yang tidak mampu kita handle dengan APBD kita dibantu CSR perusahaan. Kerjasama ini sudah sangat baik. Keterbatasan anggaran, jalan menjadi skala perioritas. Tahun ini cukup banyak ruas jalan yang dibangun," kata Melkianus. (*)
Ikuti Terus Berita Lainnya di Sini
| Astra Motor Hadirkan Jagonye Diskon Motor Honda di November |
|
|---|
| Daftar Lengkap SMA Negeri dan Swasta di Kota Pontianak, Kecamatan Pontianak Utara |
|
|---|
| Bersahabat dan Humanis, Polisi Sambangi Warga untuk Tebar Pesan Kamtibmas |
|
|---|
| Gerakan Pangan Murah Polri, Wujud Kepedulian Polsek Singkawang Utara untuk Masyarakat |
|
|---|
| Polisi Sosialisasi Penerimaan Murid Baru SMA Taruna Kemala Bhayangkara di SMPN 07 Pematang Gadung |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Wakil-Bupati-Sintang-Melkianus-43rfv0.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.