Momen Aura Kasih Berdendang Bergoyang hingga Berujung Acara Dihentikan
Momen aksi penyanyi Aura Kasih harus dihentikan saat tampil di festival musik Berdendang Bergoyang.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Momen aksi penyanyi Aura Kasih harus dihentikan saat tampil di festival musik Berdendang Bergoyang.
Peristiwa itu terjadi pada hari kedua di Istora Senayan, Jakarta tepatnya pada hari Sabtu 31 Oktober 2022.
Kala itu, Aura Kasih tampil bersama Feel Koplo dan baru membawakan setengah lagu.
Mandadak aksi Aura Kasih dihentikan oleh pihak panitia.
Kondisi venue tempat digelarnya festival menjadi alasan panitia menghentikan penampilan Aura Kasih.
• Bisa Terima Adzam Anak Sule jadi Asa Terbesar Nathalie Holscher Jika Dinikahi Faris
Padahal antusias penonton saat itu sangat tinggi.
Bahkan jumlah penontonnya sudah membludak.
“Aku lihat juga sudah seram karena (penonton) udah numpuk-numpuk di tangga, orang tuh jadi berlarian ke stage kita.
Waktu itu kan Feel Koplo ya itu juga mereka keren banget,” kata Aura Kasih di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Senin 31 Oktober 2022.
“Crowd-nya ramai banget, super duper ramai. Temanku saja yang nonton sampai bilang ya aku kasih lihat, ini bayar apa gratis sih, kok ramai banget,” tambah Aura Kasih.
Kendati demikian, Aura Kasih menyebut pihak penyelenggara sudah tepat memberhentikan penampilannya.
Sebab, melihat kapasitas penonton yang sudah membludak.
“Akhirnya aku juga dikasih pengertian gitu demi keamanan bersama daripada ada apa-apa. Jadi pas banget aku nyanyi itu closing dan besoknya bubar kan, enggak ada lagi hari ketiga,” tutur Aura Kasih.
Aura Kasih ikut memeriahkan festival musik Berdendang Bergoyang pada hari kedua.
Aura Kasih tampil bersama Feel Koplo, Sunu Mata, Iman J-Rocks dan Ian Kasela.
• Bandingkan! Mystique Versi Anya Geraldine Versus Kim Kardashian, Lebih Mirip Siapa?
Kabar Asmara Aura Kasih
