FIBA Asia Cup
LIVE STREAMING Timnas Indonesia vs Yordania FIBA Asia Cup 2022 Langsung iNews TV Pukul 17.30 WIB
Timnas basket putra Indonesia bertemu Yordania padad laga kedua Grup A FIBA Asia Cup 2022, di Istora Senayan, Jakarta, Kamis 14 Juli 2022.
Preview Indonesia vs Yordania
Marques Bolden, pemain naturalisasi Timnas Basket Indonesia, diprediksi bakal menjadi sorotan utama para pebasket Yordania.
Marques Bolden Cs pun harus lebih atraktif bermain, terutama soal eksekusi tembakan.
Tim Merah-Putih punya modal bagus jelang laga ini karena berhasil meraih kemenangan pada pertandingan perdana melawan Arab Saudi.
Namun Yordania memiliki kualitas di atas lawan yang dikalahkan Indonesia. Jadi, pasukan Garuda harus bermain tanpa celah demi memuluskan ambisi menuju FIBA World Cup 2023.
Manajer tim nasional bola basket putra Indonesia, Jeremy Santoso, memprediksi laga nanti jauh lebih sulit dibandingkan saat menghadapi Arab Saudi.
Apalagi, sejumlah besar pemain Yordania berpostur tinggi. Kondisi itu pasti akan menyulitkan Indonesia untuk menembus paint area dan mencetak poin dari bawah ring.
Jadi, timnas bola basket putra Indonesia harus memperbaiki akurasi tembakan tiga angka.
Dalam laga pertama melawan Arab Saudi, persentase tembakan tim asuhan Milos Pejic itu hanya 5/20 atau 25 persen.
Menurut dia, angka ini terbilang rendah jika merujuk cara Indonesia bermain.
• Permainan Bola Basket pada Pelajaran PJOK, Siapa Penemu Bola Basket dan Cara Bermain ?
"Seperti kita tahu, banyak sekali shooter di tim kita. Saya berharap para shooter bisa mengeksekusi tembakan dengan lebih baik lagi melawan Yordania," kata Jeremy dalam keterangan resmi FIBA Asia Cup 2022, Rabu 13 Juli 2022.
"Sebab kita tahu size Yordania lebih bagus dari Arab Saudi. Kemudian mengurangi turnover dan harus hustle sedemikian mungkin sehingga dalam situasi bola 50-50 harus kita yang mendapatkan bola tersebut." Apalagi, Marques Bolden diprediksi akan "dimatikan" Yordania.
Pemain naturalisasi asal Amerika Serikat itu tampil impresif ketika menjadi bintang pada laga melawan Arab Saudi dengan torehan 32 poin, 16 rebound dan 6 blok.
"Anak-anak harus bisa membantu Marques. PR kami adalah memecahkan pertahanan Yordania yang pasti akan berusaha menghentikan Marques," kata dia.
Laga versus Yordania termasuk ujian penting bagi Indonesia demi menjaga asa menembus babak delapan besar dan mendapat tiket Piala Dunia 2023.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/indonesia-vs-yordania-pada-laga-kedua-grup-a-fiba-asia-cup-2022.jpg)