Daftar Pemain Timnas Indonesia U16 Untuk Piala AFF di Yogyakarta, 10 Pemain Dicoret!
Sebanyak 30 pemain pun telah dipanggil untuk pemusatan latihan dari tanggal 11 Juli hingga 13 Agustus 2022 di Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Timnas Indonesia U16 akan segera melakoni turnamen Piala AFF di Yogyakarta.
Sebanyak 30 pemain pun telah dipanggil untuk pemusatan latihan dari tanggal 11 Juli hingga 13 Agustus 2022 di Lapangan Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).
Para pemain yang direkrut oleh Pelatih Timnas Indonesia U16, Bima Sakti rata-rata adalah para pemain yang juga pernah mengikuti TC di bulan sebelumnya.
Dilansir dari website PSSI, tim ini terakhir melaksanakan TC pada bulan April 2022 di Stadion Madya, Senayan dengan menggunakan 40 pemain.
Dengan demikian ada 10 pemain yang telah dicoret ataupun tersingkir.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan bersyukur karena para pemain Timnas Indonesia U16 telah kembali latihan.
Baca juga: Mantan Pelatih Raksasa Bundes Liga Jerman Borussia Dortmund Puji Kiper Timnas Indonesia U19
“Alhamdulillah tim U16 bisa kembali mengadakan pemusatan latihan lanjutan di bulan Juli. Saya berpesan kepada pemain, untuk selalu semangat dan kerja keras dalam latihan. Ini juga sebagai persiapan jelang AFF U16, jadi saya mau mereka maksimal,” katanya.
“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada UNY karena sudah menyiapkan lapangan latihan bagi anak-anak saya ini,” lanjut pria yang kerap disapa Iwan Bule ini.
Sementara itu, Bima Sakti mengungkapkan jika TC kali ini akan sangat berbeda.
Hal ini karena pria yang saat aktif jadi pemain berposisi gelandang ini sudah membawa tim dengan kerangka tim yang dibentuknya dari hasil TC beberapa bulan sebelumnya.
“Alhamdulillah kami bersyukur dan berterimakasih kepada Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan) karena kami telah difasilitasi lapangan latihan dan bisa melaksanakan pemusatan latihan sebagai persiapan untuk turnamen terdekat, yaitu AFF U16. Beberapa pemain dari TC bulan April kemarin masih kami pertahankan, kami akan lebih siap menghadapi turnamen nanti,” tutur Bima Sakti.
“Kami juga akan berusaha maksimal untuk mencapai tujuan, yaitu memenangi setiap laga di turnamen nanti. Tentunya, kami terus menerus melaporkan perkembangan TC setiap hari, sambil meminta arahan dari Ketum untuk kelancaran TC,” tambahnya.
Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia Terbaru Usai Piala AFF U19, Siap-Siap Kembali Hadapi Vietnam
Selain sebagai persiapan menjelang AFF U16, pemusatan latihan ini juga sebagai persiapan anak-anak asuh Bima Sakti itu untuk menghadapi Kualifikasi turnamen Piala AFC U17 tahun ini.
“Harapan saya, bisa membentuk tim U16 yang kuat,” tutup Bima Sakti.
Untuk diketahui Bima Sakti didampingi Indriyanto Nugroho sebagai asisten pelatih.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Pemain-Timnas-Indonesia-U16-saat.jpg)