Kabar Artis

Viral Mantan Member JKT 48 Jualan Nasi Bakar di Pasar Akibat Putus Cinta, Siapakah Dia?

Awal mula Melati memulai bisnis nasi bakar karena ingin mencari kesibukan pasca lulus dari JKT 48 dan pendidikan kuliahnya.

Kolase tribunpontianak.co.id / Instagram @melati.sesilita
Viral Kisah Melati Mantan Member JKT 48 Jualan Nasi Bakar 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Viral di media sosial mantan member JKT48 Melati Sesilia yang berjualan nasi bakar di tepi jalan.

Awal mula Melati memulai bisnis nasi bakar karena ingin mencari kesibukan pasca lulus dari JKT 48 dan pendidikan kuliahnya.

Ditambah saat itu hubungannya dengan kekasihnya kandas di tengah jalan.

Patah hati Melati membuatnya tak produktif menjalani hari-hari.

Alih-alih ingin bangkit dari keterpurukan, Melati mulai menekuni bisnis nasi bakar.

Dita Karang Tampil Cantik di Teaser Terbaru Comeback Keempat Secret Number

Resep nasi bakar yang Melati jual diperoleh dari ibundanya.

Kini, kios khaki lima Melati bisa dijumpai di kawasan Pasar Johar, Jakarta Pusat

Dilansir dari TribunSeleb, berikut ini profil Melati Sesilia:

Biodata Singkat

Memiliki nama lengkap Melati Putri Rahel Sesilia, Melati merupakan penyanyi sekaligus selebgram asal Bandung, Jawa Barat, ia lahir di Bandung 1 Januari 2000.

Saat berada di JKT48 fans sering menyapanya Meme. Ia memiliki tinggi 149cm dan beragama Kristen.

Karir

Melati Sesilia mengawali karir sebagai penyanyi di Indonesia dengan bergabung dengan idol grup JKT48 pada tahun 2015.

Saat itu Melati masuk bersama member lain dari generasi empat JKT48 dan sempat ditempatkan sebagai team Trainee pada dan di bawah bimbingan Kinal (Kapten Tim KIII).

Karirnya cukup mentereng hingga membuatnya masuk ke Tim T pada 1 Desember 2016 (JKT48 1 Grand Team Shuffle).

Selama di JKT48, Meme sempat dipindahkan di Tim J pada 1 Januari 2020 hingga 24 Oktober 2020. Sayangnya ditahun yang sama Melati memutuskan untuk lulus karena masalah kesehatan.

Melati Sesilia juga sempat membintangi beberapa acara televisi. Mulai dari Let's Play (2019) hingga Benteng Takeshi Indonesia.

Karirnya di dunia akting dimulai dengan debutnya sebagai Bianca di film Keluarga Cemara (2018).

Viral Kisah Melati Mantan Member JKT 48 Jualan Nasi Bakar
Viral Kisah Melati Mantan Member JKT 48 Jualan Nasi Bakar (Kolase tribunpontianak.co.id / Instagram @melati.sesilita)

Tampil Modis dengan Topi Ember, Outfit Jimin BTS Saat di Bandara Incheon Curi Perhatian ARMY

Kehidupan Pribadi

Tak banyak kisah pribadi Melati Sesilia yang terungkap karena aturan JKT48 yang melarang membernya punya pacar.

Ia baru mengakui bahwa motivasinya masuk ke JKT48 karena menyukai seorang cowok yang juga penggemar JKT48.

Sejak itu ia termotivasi masuk ikut audisi idol grup tersebut dan berhasil mendekati cowok yang disukainya.

Melati mengaku berhasil pacaran dengan lelaki tersebut sebelum resmi diterima di JKT48, akan tetapi setelah resmi diterima ia malah diputusin karena mantannya tak suka jika dirinya jadi pusat perhatian orang banyak.

Melati Sesilia Jualan Nasi Bakar karena Ogah Galau karena Putus Cinta

Mantan member JKT48 Melati memutuskan berjualan nasi bakar
Mantan member JKT48 Melati memutuskan berjualan nasi bakar (Tribunnews)

Melati Sesilia mantan member JKT48 memilih berjualan nasi bakar karena ia sempat tidak produktif pasca putus cinta.

Memutuskan lulus dari JKT48 pada 2020 karena alasan kesehatan, Melati langsung menjalin hubungan asmara.

Namun, hubungannya tak berjalan lama karena setelah itu ia putus hingga membuatnya galau berkepanjangan.

Merasa galau membuat dirinya tak produktif mencari uang, Melati pun memutuskan untuk berjualan nasi bakar.

"Iya setelah lulus JKT48 pacaran putus eh galau karena putus," ucap Melati Sesilia di kawasan Jl. Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin 30 Mei 2022.

"Yaudah daripada makin gak produktif aku jualan aja," tutur Melati.

BTS Tiba di Amerika Serikat Hari Ini, Outfit Bandara Para Member Jadi Sorotan ARMY

Melati sudah bertekad sejak lulus kuliah, ia tak mau meminta uang dari orangtuanya. Oleh karena itu bermodal uang tabungan ia pun membuka usaha nasi bakar.

Ide berjualan nasi bakar muncul dari ibundanya yang memang sering membuatkan makanan tersebut.

"Karena pas putus dari pacar aku kayak galau banget gak produktif gak bisa apa-apa jadinya baru saat itu pas kepikiran mau ngapain yaa gak bisa galau terus," ungkap Melati.

"Mamah aku bilangin jualan nasi bakar aja mamah yang bikin bumbu isiannya aku yang bikin sampai jadi makanan," ujarnya.

Kini setelah ia viral karena berjualan nasi bakar, omset jualannya pun diakui oleh Melati bisa lebih besar dibanding honor di JKT48.

Melati merupakan member JKT48 generasi keempat yang karirnya terbilang mentereng di idol group tersebut. Ia sempat masuk tim J dan dipercaya manajemen untuk ikut membintangi film Keluarga Cemara.

Cek Berita dan Artikel Mudah Diakses di Google News

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kisahnya Jualan Nasi Bakar Viral, Intip Profil Melati Sesilia Mantan Member JKT48

Sumber: TribunStyle.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved