SEA Games Vietnam
LIVE RCTI Timnas vs Thailand Kamis Ini Pukul 16.00 WIB! Asnawi Mangkualam Disorot Alexandre Polking
Tim berjuluk Gajah Perang iti berada di puncak klasemen dengan raihan sembilan angka dari empat laga yang telah dijalani.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Timnas U23 Indonesia menghadapi Thailand pada semifinal SEA Games 2021, di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Vietnam, Kamis 19 Mei 2022 mulai pukul 16.00 sore WIB.
Pertandingan Indonesia vs Thailand disiarkan langsung RCTI, iNews dan VTV6 (link siaran langsung tersedia di bagian akhir artikel).
Pelatih Thailand, Alexandre Polking, berusaha untuk membedah kekuatan timnas U23 Indonesia menjelang pertandingan semifinal SEA Games 2021.
Timnas Thailand berhasil melangkah ke semifinal SEA Games 2021 seusai mengunci tempat di puncak klasemen Grup B.
Tim berjuluk Gajah Perang iti berada di puncak klasemen dengan raihan sembilan angka dari empat laga yang telah dijalani.
• Walau Tak Terkalahkan, Kenapa Timnas Futsal Indonesia Gagal Meraih Medali Emas di SEA Games?
Mereka memiliki selisih satu angka dengan Malaysia yang berada di peringkat kedua.
Dengan begitu, timnas U23 Thailand dipastikan bakal menghadapi timnas U23 Indonesia selaku runner-up Grup A SEA Games 2021.
Tentunya, timnas U23 Indoneesia bukan lawan mudah buat Thailand.
Sebab, sejumlah pemain di skuad Garuda Muda merupakan andalan Shin Tae-yong di ajang Piala AFF 2020.
Kendati begitu, Mano Polking tidak peduli.
Dia menegaskan bahwa dirinya siap untuk meladeni perlawanan siapapun di semifinal SEA Games 2021.
“Ini telah tiba di semifinal, tidak masalah dengan siapa kami bertemu,” ujar Mano Polking dilansir dari TH Sport.
“Sebab, empat tim yang lolos ke semifinal adalah tim yang bagus, tetapi yang paling penting kami adalah juara grup,” kata dia.
“Jadi, kami tidak perlu pergi jauh untuk ke pertandingan dan di lapangan ini kami telah memainkan empat laga.”
“Ada baiknya kami tinggal di tempat yang sama dan bisa bermain di semifinal di sini,” ujar dia.