Liga Champions
Link Siaran Langsung Villarreal vs Liverpool Leg 2 Semifinal Liga Champions 2021-2022
Liverpool dalam situasi lebih bagus karena tengah unggul agregat 2-0 berkat kemenangan di Anfield pekan lalu.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Villarreal menjamu Liverpool pada laga leg kedua semifinal Liga Champions 2021-2022, di Estadio de la Ceramica, Rabu 4 Mei 2022.
Villarreal vs Liverpool disiarkan langsung SCTV dan live streaming VIDIO, kick-off pukul 02.00 dini hari WIB.
Adapun link live streaming Villarreal vs Liverpool akan tersedia pada akhir artikel ini.
Liverpool dalam situasi lebih bagus karena tengah unggul agregat 2-0 berkat kemenangan di Anfield pekan lalu.
Ini membuat The Reds lebih dekat ke final.
• Liverpool Lolos Final Liga Champions 2021-2022 dengan Cukup Imbang atau Kalah Selisih 1 Gol
Apalagi, pasukan Juergen Klopp juga dijagokan karena punya statistik mentereng.
The Reds merupakan tim ketiga tertajam di Liga Champions musim ini dengan torehan 27 gol dari 11 laga.
Mereka hanya kalah tajam dari Bayern Muenchen (31 gol) dan Manchester City (28 gol).
Selain itu, Liverpool juga memiliki modal bagus dengan selalu menang dalam lima partai tandang di UCL 2021-2022.
Sebanyak 15 gol yang dicetak Liverpool di UCL musim ini hadir di markas lawan dan mereka hanya kebobolan lima kali Meski punya modal bagus, Klopp mengatakan laga ini tak akan mudah bagi Liverpool.
Dia meyakini Villarreal akan tampil berbeda untuk mengejar defisit dua gol.
"Kami harus siap memainkan pertandingan teratas," kata Klopp dilansir dari situs UEFA.
"Mereka akan menyerang kami dengan tekanan tinggi dan mencoba memainkan lebih banyak penguasaan bola daripada yang kami lakukan pada leg pertama," tuturnya.
"Unai Emery akan mencoba beradaptasi dengan beberapa hal dalam gaya permainan kami," ucapnya.
• Hitung-hitungan Real Madrid Lolos Final Liga Champions 2022! Peluang Manchester City Lebih Baik
"Kami tidak pernah mengira semifinal Liga Champions akan mudah, begitu juga dengan laga ini," tutur Klopp menjelaskan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/pendukung-villarreal-bersorak-saat.jpg)