Respon Sejumlah Masalah Bangsa Cipayung Plus Kalbar Gelar Aksi
Beberapa tuntutan yang menjadi priorotas yang akan dibawa oleh kelompok Cipayung Plus Kalbar terdiri dari empat isu nasional dan dua isu daerah.
Penulis: Muhammad Luthfi | Editor: Try Juliansyah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Merespon berbagai permasalahan bangsa dan masyarakat Cipayung Plus Kalbar gelar aksi pada 23 April 2022 di Kantor DPRD Provinsi Kalimantan Barat.
Adapun yang tergabung dalam kelompok tersebut adalah Badko HMI Kalbar, DPD GMNI Kalbar, Korwil GMKI Kalbar, PKC PMII Kalbar, DPD IMM Kalbar dan PW KAMMI Kalbar.
Titik kumpul massa berada di Sekretariat Badko HMI Kalbar kemudian melakukan Long March bersama menuju titik aksi di Kantor DPRD Provinsi.
Beberapa tuntutan yang menjadi priorotas yang akan dibawa oleh kelompok Cipayung Plus Kalbar terdiri dari empat isu nasional dan dua isu daerah.
• HMI Pontianak Tunggu Jawaban Dewan Terkait Aksi 11 April 2022
Isu nasional yang diangkat yaitu menolak kenaikan harga bahan pokok, menolak kenaikan BBM, menolak kenaikan PPN dan menolak Amandemen UUD 1945 yang berpotensi menambah masa jabatan presiden atau 3 periode.
Sedangkan isu daerah yang dibawa yaitu meminta Pemprov untuk mengevaluasi izin konsensi perusahaan tambang & perkebunan yang merusak lingkungan dan merugikan masyarakat kemudian meminta Pemprov dan Polda Kalbar untuk mengawasi stabilitas distribusi solar.
Kelompok Cipayung Plus Kalbar meminta pemerintah pusat dan daerah segera melakukan langkah konkrit untuk menangani berbagai masalah yang menambah beban hidup masyarakat. (*)
(Simak berita terbaru dari Pontianak)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/lutfi-130422-demo.jpg)