Doa Katolik
Orang Kudus Katolik 10 Februari Santa Skolastika Kembaran Santo Benediktus Pendiri Ordo Benediktin
Nama orang kudus baik santo, santa, beato maupun beata dapat dijadikan nama baptis, krisma atau nama pelindung umat Katolik.
Penulis: Ridhoino Kristo Sebastianus Melano | Editor: Ridhoino Kristo Sebastianus Melano
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Orang Kudus Katolik 10 Februari ini merayakan Santa Skolastika.
Nama orang kudus baik santo, santa, beato maupun beata dapat dijadikan nama baptis, krisma atau nama pelindung umat Katolik.
Santa Skolastika adalah saudara kembar dari Santo Benediktus pendiri Ordo Benediktin.
Mereka dilahirkan di Nursia, Italia pada tahun 480.
• Orang Kudus Katolik 9 Februari Santo Nikeforus dari Antiokhia
Skolastika adalah seorang gadis yang cerdas dan peramah.
Ia juga seorang yang religius; sejak belia ia telah menyerahkan dirinya kepada Tuhan.
Ketika mereka berusia dua puluh tahun, Benediktus pergi mengasingkan diri sebagai pertapa dalam sebuah gua terpencil di Subiako.
Di kemudian hari, ia pergi ke Monte Kasino dan mendirikan biara Benediktin di sana.
Skolastika menyusul saudaranya dan tinggal di Plombariola yang berjarak kurang lebih 5 mil dari biara Benediktus.
Dengan bantuan dan petunjuk Benediktus, Skolastika mendirikan dan memimpin biara wanita.
Setahun sekali Skolastika mengunjungi saudaranya untuk membicarakan masalah-masalah rohani.
Karena regula (peraturan) biara tidak memperbolehkan perempuan memasuki biara Monte Kasino, maka Benediktus ditemani dengan beberapa muridnya akan menemui Skolastika di sebuah rumah yang tidak jauh letaknya dari gerbang biara.
Pada suatu hari Skolastika datang berkunjung dan Benediktus menemuinya bersama beberapa orang murid.
Sepanjang hari itu mereka memuji Tuhan dan berbicara mengenai hal-hal rohani.
• Perayaan Orang Kudus Katolik 9 Februari Santa Apolonia dari Alexandria
Ketika malam tiba mereka makan malam bersama.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/orang-kudus-katolik-10-februari-santa-skolastika-kembaran-santo-benediktus-pendiri-ordo-benediktin.jpg)