Info Stimulus
Kapan Gelombang 23 Kartu Prakerja 2022 Dibuka ?
Menurutnya, berdasarkan hasil rapat komite, Kartu Prakerja diputuskan sebagai instrumen bantuan sosial Pemerintah yang akan masih dijalankan pada 2022
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Program kartu prakerja bakal berlanjut pada 2022 ini dan diperkirakan akan dibuka pada Februari mendatang.
Program kartu prakerja memang masih sangat dinanti-nantikan oleh masyarakat yang benar-benar membutuhkan.
Jutaan peserta telah mendapatkan manfaatnya sepanjang 2021.
Sebelumnya dikutip dari Kompas.com Deputi Bidang Koordinasi Ekonomi Digital, Ketenagakerjaan, dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah Kemenko Perekonomian Mohammad Rudy Salahuddin mengatakan, Program Kartu Prakerja akan diteruskan di 2022, dengan anggaran besar untuk Rp 11 triliun.
“Untuk (kuota) 2,9 juta sampai dengan akhir tahun, kecuali nanti ada penambahan lagi yang dilakukan Pemerintah melihat situasi dan kondisi yang berkembang.
• Jadwal Kartu Prakerja Lanjut 2022, Kapan Gelombang 23 Dibuka ?
Program Kartu Prakerja ini juga merupakan salah satu bantuan sosial yang paling populer dan banyak dibutuhkan masyarakat.” kata Mohammad Rudy Salahuddin, dalam konferensi pers, Kamis 30 Desember 2021.
Menurutnya, berdasarkan hasil rapat komite, Kartu Prakerja diputuskan sebagai instrumen bantuan sosial Pemerintah yang akan masih dijalankan pada 2022.
Maka, insentif Kartu Prakerja masih sama yakni Rp 2,4 juta yang terdiri dari Rp 600.000 untuk 4 bulan.
Cara gabung prakerja dikutip dari prakerja.go.id :
Daftar akun Kartu Prakerja sangat mudah. Kamu bisa pakai email kamu yang masih aktif.
Simak caranya :
- Masukkan email dan password kamu yang aktif , selanjutnya klik Daftar.
- Calon peserta akan menerima notifikasi via email.
- Kemudian buka email kamu dan lakukan verifikasi yang telah dikirimkan via email.
- Pendaftaran berhasil. Selamat, kamu telah berhasil membuat akun Kartu Prakerja!
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/pendaftaran-kartu-prakerja-2022.jpg)