Tak Lagi Jabat Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto Cerita Hal yang Akan Dilakukannya

Seperti diketahui, kursi kepemimpinan tertinggi di lingkungan TNI resmi diserahkan dari kepada Jenderal TNI Andika Perkasa.

ISTIMEWA
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto memberikan beasiswa dalam bentuk tabungan 1 juta rupiah perbulan hingga lulus SMA kepada Johannes Adekalla atau Joni, siswa Kelas VII Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri Silawan, Atambua.(Dok. Puspen Mabes TNI) 

"Sebentar lagi saya sudah purnawirawan, mengakhiri dinas keprajuritan. Saya tidak henti-hentinya selalu berdoa untuk generasi penerus TNI agar semuanya bisa melaksanakan tugas dengan baik," kata Hadi.

"Jadikan medan penugasan menjadi ladang ibadah kepada Tuhan yang Maha Esa agar pelaksanaan tugas pokok dapat dilaksanakan dengan tulus dan ikhlas," ujarnya.

Sementara itu Jenderal Andika Perkasa mengucapkan terima kasih kepada Hadi telah menggelar acara sertijab tersebut.

Daftar Panglima TNI Indonesia ! Cek Jenderal Soedirman Pertama, Jenderal Andika Perkasa ke-20

Ia berjanji akan bekerja semaksimal mungkin untuk melanjutkan pekerjaan yang telah dilakukan Hadi selama menjabat sebagai Panglima TNI.

"Saya sebagai junior mengucapkan terima kasih banyak kepada Pak Hadi. Kami merasa terhormat semuanya," ucap Andika.

"Pokoknya, ya, tugas kita, kan, memang sudah dibuat spesifik oleh Undang-undang Nomor 34. Saya akan melanjutkan tugas-tugas yang sudah dilakukan oleh Marsekal Hadi Tjahjanto. Karena memang itulah yang harus kita geluti, dan saya akan berusaha yang terbaik untuk melanjutkan," kata Andika.

Sekedar informasi, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) sebelumnya resmi melantik Jenderal Andika Perkasa sebagai Panglima TNI di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu 17 November 2021.

Andika menggantikan posisi Hadi yang telah memasuki masa pensiun pada November 2021 ini.

Sementara itu, posisi Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) yang ditinggalkan Andika, kini dijabat oleh Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad) Letjen Dudung Abdurachman.

Dengan aturan yang tertuang di Undang-Undang TNI saat ini, Andika hanya punya masa jabatan sekitar 13 bulan. Ia akan memasuki masa pensiun saat berusia 58 tahun pada November 2022. (*)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Memasuki Masa Pensiun, Hadi Tjahjanto akan Pulang ke Kampung Halamannya di Malang

Sumber: Tribunnews
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved