Otomotif
YAMAHA Luncurkan Motor Bebek Baru, Harganya Cuma Rp 12 Jutaan | Tampangnya Mirip Vega Force ?
Mesinnya berkubikasi 114cc yang dapat menghasilkan 8,7 tk pada 7.000 rpm dan torsi 9,5 Nm pada 5.500 rpm.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Yamaha adalah satu di antara brand produsen otomotif kenamaan global
Termasuk juga untuk negara-negara kawasan Asia Tenggara seperti Indonesia hingga Vietnam yang menjadi satu di antara pasar utama sepeda motor keluaran Yamaha
Nah, baru-baru ini, Yamaha kembali mengeluarkan line up sepeda motor terbarunya
Masuk di kategori motor bebek atau CUB, motor baru Yamaha ini dibanderol hanya seharga Rp 12 jutaan saja!
• Livery Baru All New Aerox 155 Connected ABS, Simbol 6 Dekade Kejayaan Yamaha di Balap Dunia
Motor bebek Yamaha terbaru berharga Rp 12 jutaan inipun dinamai Sirius model 2021.
Yamaha sengaja menghadirkan motor CUB dengan harga terjangkau ini.
Lantaran pasar CUB di kawasan Asia Tenggara terbilang masih cukup besar
Terutama di Vietnam yang menjadi sasaran utama sepeda motor Yamaha teranyar ini
Vietnam memang sedikit berbeda dibandingkan dengan di Indonesia.
• Perkuat Karakter Offroad, Yamaha WR 155 R Hadir Dengan Warna dan Grafis Baru
Jika di Indonesia selera pasar lebih didominasi sepeda motor matik alias skutik, tidak dengan Vietnam
Pangsa pasar sepeda motor bebek alias moped di beberapa negara tetangga termasuk Vietnam masih cukup tinggi.
Hal ini membuat produsen motor terus meluncurkan berbagai varian motor bebek.
Satu di antaranya ialah Yamaha yang resmi meluncurkan Yamaha Sirius model 2021 ini.
• Tips Servis Mudah dengan Aplikasi My Yamaha Motor
Secara penampilan sepupu jauh Vega Force di Indonesia ini hadir dalam skema desain motor bebek pada umumnya.
Fokus utamanya ialah motor yang kuat untuk kegiatan sehari-hari.