Peran Sunan Muria dalam Mengembangkan Islam di Indonesia

Para ahli masih berselisih apakah dia anak Sunan Kalijaga atau putra Raden Usman Haji, Sunan Mandalika dari Jepara.

Editor: Nasaruddin
Kompas.com
Ilustrasi Sunan Muria, Wali Songo penyebar agama Islam. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Sunan Muria yang memiliki nama asli Raden Umar Said adalah Wali Songo yang menyebarkan Islam di wilayah Kudus, Pati dan seputar Gunung Muria.

Menurut data Kemendikbud, asal-usul Sunan Muria, tanggal kelahiran, kematian, dan ajarannya mungkin adalah yang paling sedikit tercatat dalam lembaran sejarah.

Para ahli masih berselisih apakah dia anak Sunan Kalijaga atau putra Raden Usman Haji, Sunan Mandalika dari Jepara.

Tapi kenangannya terus hidup hingga menarik beribu-ribu peziarah untuk mengunjungi makam dan masjidnya.

Biografi Sunan Muria, Wali Songo yang Memilih Tinggal di Pegunungan dan Jauh dari Keramaian Kota

Masih dari sumber yang sama, ada beberapa versi mengenai silsilah Sunan Muria.

Versi pertama menyebutkan bahwa Sunan Muria memiliki nama kecil R. Umar Said yang merupakan anak Sunan Kalijaga dari istrinya yang bernama Dewi Saroh putri Maulana Ishak.

Sunan Muria menikah dengan Sujinah anak dari Sunan Ngudung (R. Usman Haji).

Menurut cerita versi pertama ini, Sunan Muria memiliki hubungan kekerabatan dengan Sunan Kudus (Jafar Shadiq), yaitu saudara ipar karena Sunan Kudus adalah kakak Dewi Sujinah istri Sunan Muria.

Adapun versi kedua mengatakan bahwa Sunan Muria adalah putra Sunan Ngudung dari istrinya yang bernama Dewi Sarifah.

Putra Sunan Ngudung lainnya antara lain Sunan Giri II, Sunan Kudus, dan Sunan Giri III. Sedangkan hubungannya dengan Sunan Kalijaga adalah Sunan Kalijaga merupakan putra Tumenggung Wilatikta, Putra Ario Tejo III, Putra R. Penanggungan.

Sedangkan Sunan Ngudung adalah putra Dewi Maduretno, putra R. Baribin, putra R. Penanggungan.

Sunan Bonang dan Peran Pentingnya dalam Mengembangkan Islam di Indonesia

Jadi menurut versi ini Sunan Muria adalah keponakan jauh Sunan Kalijaga.

Sebagai seorang pendakwah, Sunan Muria punya peran penting dalam proses penyebaran Islam di Indonesia.

Berikut adalah peran Sunan Muria dalam mengembangkan Islam di Indonesia:

1. Menjaga Tradisi Lama dan Menginterpretasikannya ke Arah Fungsi Baru

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved