Hasil Drawing Badminton Thomas Cup dan Uber Cup: Tim Indonesia di Grup A, Malaysia Grup D

Bagi Indonesia, Taiwan bisa menjadi lawan berat mengingat mereka memiliki ganda putra peraih emas Olimpiade Tokyo dan tunggal putra nomor empat dunia.

Editor: Nasaruddin
bolasport
Ilustrasi bulutangkis. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Hasil drawing Badminton Thomas Cup dan Uber Cup resmi diumumkan, Rabu 18 Agustus 2021.

Tim Indonesia menempati grup A baik di Thomas maupun Uber.

Tim Thomas Indonesia selaku unggulan pertama akan bersaing di Grup A bersama Taiwan, Aljazair, dan Thailand.

Bagi Indonesia, Taiwan bisa menjadi lawan berat mengingat mereka memiliki ganda putra peraih emas Olimpiade Tokyo dan tunggal putra nomor empat dunia.

Adapun Jepang sebagai unggulan kedua Thomas Cup berada di Grup D bersama Malaysia, Kanada, dan Inggris.

Sementara itu, tim Uber Indonesia diketahui akan bersaing di Grup A.

JALAN Berliku Apriyani Rahayu dari Pelosok Timur Indonesia! Tangisan, Duka dan Medali Emas Olimpiade

Lewan terberat tim Uber Cup Indonesia adalah Jepang selaku unggulan pertama.

Mereka juga akan bersaing dengan Jerman dan Perancis.

Pergelaran Piala Thomas dan Uber yang sempat tertunda satu tahun akibat pandemi virus corona akan berlangsung pada 9-17 Oktober 2021 di Aarhus, Denmark.

Laporan terakhir menyebut bahwa susunan daftar pemain Indonesia untuk Thomas dan Uber Cup bakal diumumkan pada 24 September 2021.

Seperti diketahui, tim peserta Thomas dan Uber Cup harus finis dua besar di grup masing-masing jika ingin lolos ke perempat final.

Jadwal Drawing Liga Champions 2021-2022 Fase Penyisihan Grup, PSG hingga Barcelona di Pot Berapa ?

Berikut hasil undian Thomas dan Uber Cup:

Thomas Cup

Grup A

- Indonesia

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved