Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 3 SD Halaman 77 78 80 Buku Tematik Subtema 2 Pembelajaran 4
Kunci jawaban ini sesuai dengan buku tematik kelas 3 SD tema 1 kurikulum 2013 edisi revisi terbaru.
Apakah makanan kesukaanmu termasuk makanan yang sehat dan bergizi?
Ayo tulis dan ceritakan makanan kesukaanmu!
Jawaban: Aku suka makan sayur kangkung. Sayuran kangkung bisa diolah dengan cara ditumis atau direbus lalu dijadikan lalapan.
Sayur kangkung termasuk makanan yang sehat dan bergizi karena mengandung banyak zat besi dan serat lainnya.
Selain sayur kangkung, aku juga suka makan ikan. Aku sangat suka apapun jenis ikan, misalnya ikan kembung, ikan tongkol, ikan lele, ikan gurami, hingga ikan teri.
Ikan juga termasuk makanan yang sehat dan bergizi. Sebab, ikan mengandung banyak protein, vitamin D, hingga omega-3. Ikan juga bagus dikonsumsi oleh anak-anak seperti kita karena dapat membantu pertumbuhan.
Disclaimer:
- Jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak.
- Soal ini berupa pertanyaan terbuka yang artinya ada beberapa jawaban tidak terpaku seperti di atas.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul KUNCI JAWABAN Tema 1 Kelas 3 SD Halaman 77, 78, 80 Buku Tematik Subtema 2 Pembelajaran 4
Penulis: Sri Juliati
Editor: Arif Fajar Nasucha