Pola Hidup Sehat
Cara Meningkatkan Metabolisme Tubuh dengan 8 Makanan Berikut Ini
Dilansir dari Medical News Today, berikut adalah 8 makanan untuk meningkatkan metabolisme yang penting untuk dikonsumsi:
Penulis: Maudy Asri Gita Utami | Editor: Maudy Asri Gita Utami
Selain itu, teh hijau memiliki banyak manfaat lain untuk kesehatan, yakni mengatasi peradangan, bersifat antioksidan, menyehatkan jantung, menjaga kesehatan kulit, dan lain-lain.
5. Kopi
Selain teh hijau, rupanya kopi dengan kandungan kafeinnya juga dapat merangsang metabolisme tubuh.
Penelitian melaporkan bahwa asupan kafein memiliki efek stimulasi pada pengeluaran energi dan dapat menyebabkan peningkatkan metabolisme.
• Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 5 Halaman 100 102 103 104 105 Buku Tematik SD Subtema 3 Makanan Sehat
6. Brokoli
Brokoli merupakan makanan untuk meningkatkan metabolisme tubuh karena kandungannya yang disebut glukoraphanin.
Glukoraphanin membantu menyesuaikan kembali metabolisme, menurunkan kadar lemak darah, dan mengurangi risiko penyakit yang terkait usia.
7. Sayuran berdaun hijau
Sayuran berdaun hijau, seperti bayam, kangkung, dan sebagainya, dapat meningkatkan metabolisme berkat kandungan zat besinya.
Zat besi merupakan mineral penting untuk metabolisme, pertumbuhan, serta perkembangan.
8. Air minum
Berdasarkan sebuah studi berskala kecil, minum ekstra 1.500 ml air setiap hari dapat membantu menurunkan berat badan.
Para peneliti mengatakan bahwa ini disebabkan oleh termogenesis yang diinduksi air, di mana air meningkatkan metabolisme tubuh. (*)