Sabtuni: 18 Inovasi di Sampaikan ke Kemendagri

Disebukan dia, diajang IGA 2020 ini, ada 18 inovasi yang disampaikan Pemda Kabupaten Sambas ke Kemendagri.

TRIBUNPONTIANAK/ISTIMEWA
Bupati Sambas Atbah Romin Suhaili saat menerima penghargaan IGA 2020, dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) RI. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SAMBAS - Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sambas, Ir Sabtuni mengatakan tahun 2020 menjadi sangat istimewa bagi Kabupaten Sambas.

Pasalnya menurut dia, Kabupaten Sambas berhasil menerima beberapa penghargaan yang prestisius.

"Alhamdulillah, sama seperti yang dikemukakan Bupati Sambas, capaian ini harus kita syukuri dengan tidak berhenti berkarya dan berinovasi untuk memajukan roda pemerintahan," ujarnya, Jumat 18 Desember 2020.

"Memajukan pembangunan daerah dan terpenting adalah muara itu semua adalah kesejahteraan rakyat," sambung Sabtuni.

Disebukan dia, diajang IGA 2020 ini, ada 18 inovasi yang disampaikan Pemda Kabupaten Sambas ke Kemendagri.

Baca juga: Bupati Sambas Raih Penghargaan IGA 2020 Sebagai Kabupaten Sangat Inovatif Kemendagri

Diantaranya adalah 5 inovasi yang berhubungan dengan penanganan Covid-19, dan tatanan normal baru dan 14 inovasi daerah.

"Tentunya ini berkah dari kerjasama tim yang solid, banyak unsur unit kerja yang berperanan penting inovasi daerah kita diapresiasi Kementerian," katanya.

Oleh karenanya, ia berharap agar kedepan bisa makin banyak lagi Inovasi yang dihadirkan untuk masyarakat Kabupaten Sambas.

"Semoga kedepan semakin banyak inovasi yang dapat kita hadirkan untuk membawa kemajuan Kabupaten Sambas," tutupnya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved