Liga Spanyol

JADWAL Liga Spanyol Malam Ini & Update Klasemen LaLiga - Bukan Cuma Real Madrid dan Barcelona

Jadwal Liga Spanyol LaLiga terbaru pekan ke-11 resmi akan bergulir malam ini, Sabtu 28 November 2020 dini hari WIB.

Penulis: Muhammad Firdaus | Editor: Muhammad Firdaus
AFP/LLUIS GENE
Lionel Messi dan Sergio Ramos terlibat duel dalam laga Barcelona vs Real Madrid di Stadion Camp Nou, Rabu (18/12/2019) atau Kamis dini hari WIB. 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Jadwal Liga Spanyol LaLiga terbaru pekan ke-11 resmi akan bergulir malam ini, Sabtu 28 November 2020 dini hari WIB.

Tak seperti tahun-tahun sebelumnya, persaingan papan atas daftar Klasemen LaLiga Spanyol awal musim ini tak lagi cuma persaingan Real Madrid dan Barcelona.

Bahkan, kedua tim di atas saat ini tak masuk dalam daftar tiga besar, posisi empat Real Madrid (17 poin) tertinggal enam poin dari pemuncak klasemen sementara, Real Sociedad.

Capaian lebih parah diraih Bercelona yang saat ini masih terseok-seok di peringkat bawah posisi ke-13 dengan baru mengoleksi 11 poin.

Pekan ke-11 ini, kedua klub akan memulai misi untuk merangkak ke papan atas.

Baca juga: HASIL Liga Champion Tadi Malam dan Update Klasemen UCL Terbaru & Daftar Tim Lolos 16 Besar Champions

Baik Real Madrid maupun Barcelona baru akan bertanding pada hari yang sama, Minggu 29 November 2020.

Real Madrid akan bermain di kandang melawan Alaves, di Stadion Alfredo di Stéfano (Kota Madrid) mulai pukul 03.00 WIB.

Bermain di kandang, Los Blancos diprediksi akan menang mudah, pasalnya Alaves saat ini juga kesulitan dan masih berada di posisi ke-15 dengan koleksi 10 poin dari 10 laga.

Kemudian, Barcelona juga akan bermain di kandang pada hari yang sama melawan Osasuna, di Stadion Camp Nou mulai pukul 20:00 WIB.

Saat ini, Osasuna berada di peringkat satu setrip di bawah Barcelona dengan koleksi poin sama 11, namun berbeda margin satu laga untuk Blaugrana.

Pekan ke-11 akan dimulai malam ini dengan mempertemukan dua tim yang menghuni papan bawah, Valladolid vs Levante.

Pertandingan Valladolid vs Levante akan berlangsung di Stadion Estadio José Zorrilla (Valladolid) mulai pukul 03.00 WIB.

Pada hari yang sama, laga seru big match akan tersaji antara Valencia vs Atletico Madrid, di Stadion Mestalla (Valencia) mulai pukul 22.15 WIB.

Sehari kemudian tepatnya Senin, 30 November 2020 akan berlangsung duel seru lainnya antara pimpinan klasemen sementara dan tim di peringkat tiga, Real Sociedad vs Villarreal.

Pertandingan Real Sociedad vs Villareal akan berlangsung, di Stadion Reale Seguros (San Sebastian) mulai pukul 03.00 WIB.

Baca juga: HASIL Terbaru Liga Eropa UEFA & Update Klasemen Europa League - Arsenal ke Babak 32 Besar, AC Milan

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved