IWAPI Singkawang Ajak Dinas PMTK Bikin Pelatihan

Ketua DPC IWAPI Kota Singkawang, Jamina menerangkan pelatihan sangat penting diberikan kepada anak-anak terlantar atau putus sekolah,

Penulis: Rizki Kurnia | Editor: Rivaldi Ade Musliadi
TRIBUNPONTIANAK/RIZKI KURNIA
Ketua dan Anggota DPC IWAPI Kota Singkawang ajukan proposal pengadaan pelatihan kerja untuk anak terlantar, Rabu (2/9/2020). 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SINGKAWANG - DPC Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kota Singkawang ajak Dinas Penanaman Modal dan Tenaga Kerja Kota Singkawang adakan pelatihan kepada masyarakat khususnya diperuntukan kepada anak-anak terlantar atau anak putus sekolah.

Ketua DPC IWAPI Kota Singkawang, Jamina menerangkan pelatihan sangat penting diberikan kepada anak-anak terlantar atau putus sekolah, pasalnya dengan adanya pelatihan tersebut dapat memberikan pembekalan kemampuan kepada mereka.

"Sehingga mereka memiliki skill, dan dapat memahami peralatan kerja terbaru," ujar Jamina kepada wartawan, Rabu (2/9/2020).

Akan Diresmikan pada HUT Kota Singkawang ke-19, Mal Pelayanan Terpadu Masih Tahap Uji Coba

Lebih jauh, Jamina menilai pemberian pembekalan dengan pelatihan tersebut juga akan mengurangi jumlah kekerasan yang dialami pekerja migran Indonesia (PMI) yang berkerja diluar akibat tidak memiliki bekal dalam bekerja.

"Kekurangan skill atau kemampuan bekerja dapat menjadi pemincu kekerasan yang dialami PMI," ujarnya.

Sehingga, ia dan anggota DPC IWAPI Kota Singkawang berinisiatif mengajak Dinas PMTK Kota Singkawang untuk mengadakan pelatihan.

Pelatihan yang diajukan, kata Jamina, berupa pelatihan etika, agama, peraturan yang berlaku diluar negeri, tata boga, menjahit, tata rias pengantin, mengemudi, dan babysister, tukang dan tukang kebun.

"Pelatihan untuk pembantu rumah tangga dan penggunaan alat-alat listrik modern," ujarnya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved