Liga 1
Hasil Liga 1 Persebaya Vs PSS Sleman | Bajul Ijo Kalah Lagi, Bonek Protes Hingga Turun ke Lapangan
Akan tetapi, karena jumlah yang terlalu banyak, akhirnya Bonek berhasil turun ke lapangan dan terlihat merusak beberapa fasilitas Stadion.
Hasil Liga 1 PERSEBAYA Surabaya Vs PSS Sleman | Bajul Ijo Kalah Lagi, Bonek Protes Hingga Turun ke Lapangan
SHOPEE LIGA 1 - Hasil mengecewakan kembali diraih Persebaya Surabaya di lanjutan Shopee Liga 1 2019 pekan ke 25, Selasa (29/10/2019).
Bermain di hadapan pendukung sendiri saat menjamu PSS Sleman, Persebaya Surabaya justru takluk dengan skor 2-3 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya sore tadi.
Hasil buruk ini memperpanjang rekor kekalahan yang diderita tim berjuluk Bajul Ijo itu di Shopee Liga 1 2019.
Kekalahan ini saja, sudah menjadi kekalahan ke tiga yang diderita Persebaya Surabaya secara beruntun berturut-turut.
Dalam enam pertandingan terakhir, skuad yang kini diasuh pelatih Wolfgang Pikal itu sama sekali belum pernah merasakan kemenangan.
Kalah Lagi, Bonek Protes Keras
Hasil negatif ini membuat gerah pendukungnya, Bonek.
Dikutip dari Bolasport.com, sedikitnya ada dua kali aksi protes dilakukan Bonek selama laga kontra PSS Sleman, (29/10/2019).
Suporter Persebaya Surabaya, Bonek terlihat meninggalkan venue pertandingan padahal laga baru setengah jalan.
Pada pertandingan tersebut Persebaya sudah tertinggal 1-3 meski baru babak pertama pertandingan.
Baca: HASIL Bhayangkara FC Vs PSM Makassar Liga 1 Babak 1 | Yoo-Joon Lee Cetak Gol, Juku Eja Kesulitan
Baca: LIVE STREAMING Bhayangkara FC Vs PSM Makassar Liga 1 | Juku Eja Modal Bagus, Darije Kalezic Optimis
Pada babak kedua, Persebaya berhasil mempersempit selisih gol menjadi 2-3.
Namun, mereka tak berhasil memaksa hasil imbang hingga akhir pertandingan.
Gol untuk Persebaya dicetak oleh David da Silva (34') dan Diogo Campos lewat sepakan penalti (76').
Sementara itu, PSS Sleman mampu mengunci tiga poin lewat gol yang diciptakan Jefri Kurniawan (16'), Haris Tuharea (41'), dan Yevhen Bokhashvili (43').
