Santunan Amiruddin Baru Diserahkan, Ini Alasan Bawaslu Kalbar
Komisioner Bawaslu Kalbar, Faisal Riza mengatakan, santunan yang diserahkan adalah berupa uang tunai.
Santunan Amirudin Baru Diserahkan, Ini Alasan Bawaslu Kalbar
KAYONG UTARA - Bawaslu Kalimantan Barat menyerahkan santunan kepada seorang anggota Panwascam Simpang Hilir, Kabupaten Kayong Utara bernama Amirudin di Kantor Bawaslu Kayong Utara, Sukadana, Senin (2/9/2019).
Amirudin sempat jatuh sakit pada saat proses rekapitulasi suara Pemilu 2019 beberapa bulan lalu.
Amirudin bahkan sempat dilarikan ke RSUD Sultan Muhammad Jamaluddin I Kayong Utara dan dirawat selama dua hari.
Baca: Pokja: Wajar Bawaslu Ajukan Permohonan Revisi UU Pilkada
Baca: Bawaslu Kalbar Pastikan Tak Ada Pembukaan Kotak Suara di Gereja, Ini Penjelasan Faisal Riza
Komisioner Bawaslu Kalbar, Faisal Riza mengatakan, santunan yang diserahkan adalah berupa uang tunai.
Meski demikian, dia tidak menyebutkan secara detail berapa jumlahnya.
"Tentu saja santunan ini hanya sedikit meringankan apa yang telah dialami Pak Amir. Jadi kita menyerahkan bantuan berupa tunai," kata Faisal.
Lantas, soal santunan yang baru diserahkan sekarang, Faisal beralasan pihaknya mesti melakukan verifikasi administrasi terlebih dahulu.
Faisal mengakui proses verifikasi itu memang cukup memakan waktu.
"Karena mungkin setelah secara administrasi tentu ada berbagai hal yang perlu dipenuhi ya, kira-kira begitu," imbuh Faisal.
Cek 10 Berita Pilihan Tribun Pontianak di Whatsapp Via Tautan Ini: Tribun Pontianak Update
SELAMA Ini Dirahasiakan, Atta Halilintar Beberkan Orangtuanya Punya Penyakit Serius |
![]() |
---|
PROMO KFC Hari Ini 26 Februari 2021, Yuk Nikmati Harga Diskon Menu KFC Istimewa Ini di KFC Terdekat |
![]() |
---|
KRONOLOGI Ibu Rumah Tangga Diperkosa Kerabat Sendiri, Tersangka Mengaku Mabuk Usai Menenggak Miras |
![]() |
---|
Bisa Datangkan Penyakit, Jangan Konsumsi Madu Bersamaan dengan Makanan Ini |
![]() |
---|
BREAKING NEWS - Wanita di Melawi Diperkosa Keluarganya Sendiri, Pelaku Gunakan Topeng |
![]() |
---|