Jadwal PMB di Kampus BSI Pontianak

Untuk persyaratan daftar kuliah di BSI Pontianak, syaratnya adalah sebagai berikut:

Penulis: Rivaldi Ade Musliadi | Editor: Ishak
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/ANGGITA PUTRI
Wilda Fitria Ningrum mahasiswa semester 2 jurusan Sistem Informasi Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) Kampus Pontianak hadir di Kegiatan Talk Show bersama Alumni Sukses di lantai 4 Kampus UBSI Pontianak, jumat (26/4/2019). 

Jadwal PMB di Kampus BSI Pontianak

PONTIANAK - Bun, kalau mau daftar di BSI Pontianak, syarat dan biayanya mohon info. Dan kapan PMB di kampus tersebut?

Baca: Ngurus SKCK di Polresta Pontianak Bisa Online, Ini Persyaratannya

Baca: Dosen UBSI Pontianak Ikuti Lokakarya Penyusunan Buku Ajar

Terima kasih.

08135282xxxx

Terima kasih juga sudah bertanya, untuk persyaratan daftar kuliah di BSI Pontianak, syaratnya adalah sebagai berikut:

1. Lulusan SLTA sederajat
2. Lulus ujian saringan penerimaan mahasiswa baru
3. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 200 ribu

Yang perlu dipersiapkan :
- mengisi pendaftaran secara online
- scan pas foto 3x4, KTP dan Akte Kelahiran
- scan ijazah bolak balik (dapat menyusul)

Saat kuliah siswa wajib mengunakan laptop atau notebook.

Untuk biaya dan jadwal pendaftaran:

Pendaftaran 1 november hingga 4 Februari, sumbangan pendidikan Rp 1,5 juta.

Pendaftaran 5 Februari hingga 2 April, sumbangan pendidikan Rp 2 juta.

Pendaftaran 3 April hingga 7 Mei, sumbangan pendidikan Rp 2,5 juta.

Pendaftaran 8 Mei hingga 8 Juli, sumbangan pendidikan Rp 3 juta.

Pendaftaran 9 Juli hingga 5 Agustus, sumbangan pendidikan Rp 3,6 juta.

Pendaftaran 6 Agustus hingga 4 September, sumbangan pendidikan Rp 4,5 juta.

Perkuliahan dimulai pada 16 September 2019.

Pendaftaran via android apps PMB-UBSI yang bisa di download melalui playstore dan semua info penerimaan maba (PMB) ada di situ.

Anna
Media Relation BSI Pontianak

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved