Dermaga Ferry Jebol, Dishub: Anggaran Terbatas

Kepala Dinas Perhubungan Kayong Utara, Rusli mengatakan, lantai dermaga tersebut jebol karena sudah keropos oleh karat

Penulis: Faiz Iqbal Maulid | Editor: Dhita Mutiasari
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/ ADELBERTUS CAHYONO
Pengemudi truk menaikkan kendaraannya ke kapal ferry di dermaga ferry yang jebol di Teluk Batang, Kabupaten Kayong Utara, Rabu (17/7/2018). 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Adelbertus Cahyono

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KAYONG UTARA - Lantai dermaga kapal ferry di Kecamatan Teluk Batang, Kabupaten Kayong Utara jebol.

Hal ini membuat para pengemudi kesulitan menaikkan kendaraannya ke kapal, terutama truk bermuatan penuh.

Baca: Hari ini BMKG Pantau 124 Titik Panas di Kalbar, Berikut Sebarannya

Baca: Mensos Idrus Marham Datangi Kantor KPK, Apakah Dia Diperiksa? Berikut Penjelasannya

Baca: Bupati Sintang Hadiri Pertemuan Bersama Delegasi India Membahas Sawit Mandiri

Petugas mengakalinya dengan meletakkan tali tambang di antara lantai dermaga dan ramp-door.

Tali tambang ini berfungsi untuk mengganjal roda kendaraan agar tidak tersangkut di ramp-door kapal.

Kepala Dinas Perhubungan Kayong Utara, Rusli mengatakan, lantai dermaga tersebut jebol karena sudah keropos oleh karat. Perairan di sekitar Teluk Batang sudah bercampur dengan air laut yang asin.

"Sebenarnya baru juga jebolnya, karena kondisi perairan di Teluk Batang ini air asin ya, jadi cepat sekali berkaratnya itu," katanya saat melakukan pemeriksaan sejumlah armada transportasi air di Pelabuhan Teluk Batang, Kayong Utara, Rabu (17/7/2018).

Dia berharap warga dapat memaklumi hal tersebut. Dalam waktu dekat Dinas Perhubungan pun belum dapat melakukan perbaikan.

Sebab, kata dia, anggaran yang tersedia sangat terbatas. Dinas Perhubungan akan mengusulkan anggaran perbaikan di 2019.

"Makanya kami minta para pengemudi truk dan yang lain supaya berhati-hati lah menaikkan kendaraannya ke kapal," pungkasnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved