Ketapang Tak Dapat Undangan Acara Komisi Informasi Kalbar di Pontinak
Pada acara itu informasinya seluruh kabaupaten dan kota se Kalbar di undang. Namun saat kegiatan hanya Ketapang yang tak hadir.
Penulis: Subandi | Editor: Dhita Mutiasari
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Subandi
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KETAPANG – Terkait acara Deklarasi dan Penganugerahan Pemeringkatan Badan Publik 2017 yang diselenggarakan Komisi Informasi (KI) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) di Balai Petitih Kantor Gubernur Kalbar, Rabu (10/1/2018).
Pada acara itu informasinya seluruh kabupaten dan kota se Kalbar di undang. Namun saat kegiatan hanya Ketapang yang tak hadir.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Ketapang, H Marwan Nor mengaku tak mengetahui ada acara itu.
Ia baru tahu ketika wartawan Tribun Pontianak di Ketapang mengkonfirmasinya.
“Saya baru sekarang tahu dan sebelumnya tak ada dapat kabar tentang adanya acara ini,” katanya saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Rabu (10/1/2018).
Baca: Asiiik! Masyarakat Kini Bisa Minta Bantuan Polres Ketapang, Caranya Mudah Loh
Diungkapkannya ia pun menjadi di Dinas Komunikasi dan Informatika Ketapang baru.
“Saya pun baru dilantik menjadi Kepala Dinas di sini Kamis Sore lalu (4/1-red). Kemudian pagi Jumatnya saya mengembalikan barang-barang inventaris daerah,” ucapnya.
Baca: Polres Ketapang Kembali Amankan Truk Berisi 110 Batang Kayu
“Setelah itu baru masuk kantor sini pada Jumat itu juga. Serta langsung melaksanakan rapat staf di kantor baru saya ini sampai sore. Tapi saat itu sampai sekarang pun saya belum ada mendapatkan informasi adanya acara di Pontianak itu,” lanjutnya.
Kemudian ia menanyakan kepada Sekretaris Dinasnya apakah ada mendapatkan undang untuk acara tersebut atau tidak.
Ia pun menegaskan jika memang pihaknya tak ada mendapatkan undangan untuk acara tersebut.
“Kalau memang ada undangannya dan walaupun anggaran kita belum jalan. Pasti saya akan pergi menghadirinya menggunakan uang pribadi dahulu,” ujarnya.
Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Ketapang Drs Nugroho W Sistanto mengaku juga tak mendapatkan undangan untuk acara itu. “Sampai sekarang secara fisik saya tak ada menerima undangan untuk acara itu,” ungkapnya.