Natal 2017
Menyenangkannya Berburu Pernak-pernik Natal
Kehadiran lonceng dikatakannya penting karena mengingatkan suara lonceng gereja, sedangkan boneka santa lekat dengan suasana natal.
Penulis: Muzammilul Abrori | Editor: Dhita Mutiasari
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Claudia Liberani
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Berburu pernak-pernik natal merupakan hal menyenangkan bagi sebagian orang, seperti Valentina Rina dan temannya, Putri Lestari. Dua konsumen di Toko Doraemon yang mencari pernak-pernik natal di toko yang terletak di jalan Gusti Sulung Lelanang, Kamis (21/12/2017).
Menurut Rina kehadiran pernak-pernik natal menjadikan perayaan natal jadi semarak. Item yang menurutnya penting adalah lonceng dan boneka santa.
Baca: Ragam Pernak-pernik Natal di Toko Hosanna
Kehadiran lonceng dikatakannya penting karena mengingatkan suara lonceng gereja, sedangkan boneka santa lekat dengan suasana natal.
"Selain untuk hiasan rumah, sebenarnya pernak-pernik natal juga mengahdirkan suasana masa kecil, kehadiran hiasan santa dengan kereta kudanya menurut saya sangat membekas ketika natal," ujarnya.
Baca: Berburu Pernak Pernik Slinger Natal
Sama halnya dengan Rina, temannya, Putri Lestari mengatakan pernak-pernik Natal penting untuk dihadirkan ketika merayakan natal karena membuat suasana menjadi lebih meriah dan kebahagiaan natal lebih terasa.
Menurutnya item yang harus selalu ada ketika menghias rumah adalah pohon natal dan ring natal. Warna hijau yang ditampilkan membuat suasana natal sangat kental.
"Natal itu selalu dilambangkan dengan pohon dan lingkaran natal, rasanya lebih semarak ketika ada hiasan tersebut," pungkasnya.
Mereka berdua mengaku senang ketika berburu pernak-pernik Natal karena nuansa Natal jadi benar-benar terasa.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/aksesori-natal_20171221_220634.jpg)