Zenfone 4 Selfie Pro, Jawaban Asus Terhadap Tren Swafoto
"Ini tipe smartphone terbaru dari Asus yang memang disiapkan untuk menjawab kebutuhan konsumen terhadap selfie,"
Penulis: Ishak | Editor: Nasaruddin
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Ishak
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Asus merespon perkembangan tren pasar smartphone tanah air.
Menjawab kecenderungan permintaan pasar terhadap perangkat smartphone yang prima dalam mendukung swafoto dengan menghadirkan tipe smartphone terbaru, Asus Zenfone 4 Selfie Pro.
"Ini tipe smartphone terbaru dari Asus yang memang disiapkan untuk menjawab kebutuhan konsumen terhadap selfie," ujar Promotor Asus di Erafone Megastore Pattimura Pontianak, Siska Aprilia Ningsih (23), Jumat (03/11/2017).
Gadis yang akrab disapa Siska itu membeberkan, Asus Zenfone 4 Selfie Pro diperkenalkan 25 Oktober lalu.
Unit smartphone anyar Asus inipun kini sudah bisa didapatkan di gerai ritel besar di Indonesia, termasuk di Erafone Megastore Pattimura Pontianak.
Mmartphone satu ini, katanya, memang dihadirkan untuk menjawab selera konsumen yang gemar berswafoto ria.
Tak mengherankan manakala Asus memutuskan menggunakan kamera 24 Mp di bagian depan Asus Zenfone 4 Selfie Pro.
"Kameranya juga dengan teknologi terkini, dual Camera. Dengan kamera ini, hasil tangkapan foto bisa lebih luas 120 derajat," sambungnya.
Dual kamera ini sendiri terdiri dari satu kamera beresolusi 24 Mp yang berfungsi sebagai kamera utama.
Sedangkan kamera satunya lagi, beresolusi 5 Mp yang berperan dengan fungsi wide angle 120 derajat.
Asus tak hanya menawarkan sensasi swafoto dengan hasil tangkapan gambar memukau lewat kamera besar di bagian depan ini.
Dengan kamera 16 Mp di bagian belakang, juga mendukung untuk aktivitas videografi dan photography yang lebih memadai.
"Kameranya juga dilengkapi dengan fitur mode potret. Fungsinya untuk memfokuskan pada satu objek dan membuat efek blur selain dari objek tersebut," lanjutnya.
Soal performa, Asus Zenfone 4 Selfie Pro juga disebutnya sangat mumpuni.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/asus-zenfone-4-selfie-series_20171103_235442.jpg)