Oktober 2017, Kota Pontianak Deflasi -0,34 Persen

Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kalbar merilis pada Oktober 2017 Kota Pontianak mengalami deflasi -0,34 persen.

Penulis: Tri Pandito Wibowo | Editor: Rizky Zulham
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/MASKARTINI
Pitono saat menyampaikan Berita Resmi Statistik 

Laporan Wartawati Tribun Pontianak, Maskartini

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kalbar merilis pada Oktober 2017 Kota Pontianak mengalami deflasi -0,34 persen.

Angka ini menurun dibandingkan Agustus dimana Kota Pontianak mengalami inflasi sebesar 0,14 persen dengan indeks Harga Konsumen (IHK) 139,80.

mengatakan inflasi terjadi karena adanya penurunan indeks pada tiga kelompok pengeluaran dan kenaikan indeks pada empat kelompok pengeluaran.

"Pada Oktober 2017 di Kota Pontianak terjadi deflasi -3,34 persen dengan Indeks Harga Konsumen (IHK) 139,66. Inflasi terjadi karena adanya penurunan indeks pada dua kelompok pengeluaran dan kenaikan indeks pada lima kelompok pengeluaran," ujar Kepala BPS Provinsi Kalbar, Pitono pada Rabu (1/10/2017).

(Baca: Agustus 2017, Inflasi Kota Pontianak 0,14 Persen )

Pitono menyebut kelompok pengeluaran yang mengalami penurunan indeks yaitu kelompok bahan makanan -1,97 persen dan kelompok sandang -0,29 persen. Sedangkan kelompok pengeluaran yang mengalami kenaikan indeks yaitu kelompok makanan jadi, minuman dan tembakau 0,06 persen.

Selanjutnya untuk perumahan, air, Iistrik, gas dan bahan bakar mengalami kenaikan 0,19 persen, kelompok kesehatan 0,55 persen, pendidikan, rekreasi dan olahraga 0,05 persen dan kelompok transpor, komunikasi dan jasa keuangan 0,29 persen.

"Tingkat inflasi tahun kalender Oktober 2017 sebesar 3,61 persen dan tingkat inflasi tahun ke tahun (Oktober 2017 terhadap Oktober 2016) sebesar 4,65 persen," ujar Pitono.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved