Bocah 9 Tahun Ini Jualan Sayur, Alasannya Bikin Sedih

Merupakan kegiatan sehari-hari bagi Mao Mao, yang berharap dapat sekilas melihat orang tuanya melalui tanda yang ia pasang di sayurannya.

Editor: Galih Nofrio Nanda
nextshark.com
Gadis 9 tahun jualan sayur di jalanan 

Laporan Wartawan Tribunpontianak.co.id, Tiara Shelavie

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Bocah 9 tahun asal Tiongkok berjualan sayuran di jalan karena alasan yang sungguh menyedihkan.

Dilansir dari Nextshark, kisah gadis bernama Mao Mao ini menjadi perhatian banyak netizen yang ingin melihat ia mencapai tujuannya, yaitu menemukan orang tuanya yang hilang.

Mao Mao berjualan sayur

Mao Mao berjualan sayur (nextshark.com)

Mao Mao sangat semangat berjualan sayur di pasar Lianhu, kota Tangxia, Dongguan, Tiongkok, sejak umurnya empat tahun, menurut GB Times.

Merupakan kegiatan sehari-hari bagi Mao Mao, yang berharap dapat sekilas melihat orang tuanya melalui tanda yang ia pasang di sayurannya.

Mao Mao berjualan sayur

Mao Mao berjualan sayur (nextshark.com)

Tanda tersebut bertuliskan bahwa orang tua Mao Mao meninggalkannya di pintu rumah tetangga lamanya ketika ia baru berusia satu bulan.

Catatan tersebut juga tertulis:

"Aku sehat-sehat saja sekarang, ayah, ibu, bisakah kalian membawaku pulang?"

Setelah meninggalkan Mao Mao pada tetangga, orang tuanya kemudian menelepon tetangganya dan berjanji mereka akan kembali dalam waktu dekat.

Namun setelah dua hari, rumah mereka di Wenchuan dilanda gempa dengan korban hingga 70 ribu jiwa.

Sayang, orang tua Mao Mao tak pernah kembali.

Mao Mao dirawat oleh wanita tua yang terkadang harus meminjam uang tetangga untuk memenuhi kehidupan.

Wanita tua yang merawat Mao Mao

Wanita tua yang merawat Mao Mao (nextshark.com)

Empat orang petugas polisi yang mendengar cerita Mao Mao ini berjanji akan mencari orang tuanya sebisa mungkin.

Sumber: TribunStyle.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved