Aplikasi PLN Mobile untuk Memudahkan Pelanggan
Launching aplikasi PLN Mobile ini juga dilakukan serentak pada seluruh wilayah kerja PLN se-Indonesia.
Penulis: Tri Pandito Wibowo | Editor: Jamadin
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Maskartini
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Hari ini PLN Wilayah Kalbar masih dalam rangka memperingati Hari Listrik Nasional ke-71 tengah meluncurkan kemudahan informasi pelayanan kepada pelanggan melalui aplikasi pada Senin, (31/10/2016).
General Manager PLN Wilayah Kalbar, Bima Putra Jaya mengatakan mode Pelayanan informasi melalui Aplikasi ini dinamakannya PLN Mobile.
Launching aplikasi PLN Mobile ini juga dilakukan serentak pada seluruh wilayah kerja PLN se-Indonesia.
"PLN Mobile merupakan apIikasi yang dibuat secara terkini yang memudahkan pelanggan mengunduhnya melalui smartphone Android,"ujarnya.
