IMI Siap Gelar Kejurda Motoprix Seri 2
Untuk sirkuit yang akan digunakan juga telap siap dengan berbagai penunjang lainnya baik untuk pebalap maupun penonton yang akan hadir nanti.
Penulis: Try Juliansyah | Editor: Arief
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Korwil IMI menggelar kejurda MotoPrix seri 2 di Sirkuit pasir panjang, Singkawang 16-17 Juli 2016.
Adapun pelaksana dilakukan oleh COC, Palapa dan Korwil IMI Singkawang dibawah naungan Pengprov IMI Kalbar.
Ketua Panitia pelaksana, Samadi mengatakan sejauh ini persiapan telah berjalan dengan baik.
Untuk sirkuit yang akan digunakan juga telap siap dengan berbagai penunjang lainnya baik untuk pebalap maupun penonton yang akan hadir nanti.
"Semuanya telah kami siapkan, dan pendaftaran juga telah kami buka sejak jumat. target kami ratusan pebalap dapat ikut serta meramaikan kejurda kali ini," ujar Samadi, Jumat (15/7/2016).
Samadi berharap pada kejurda nanti dapat diperoleh peserta yang mampu bersaing tidak hanya di level lokal namun di nasional juga.
Di mana ia menilai saat ini potensi para pebalap kalbar cukup baik dan terus berkembang.
"Harapan kami tentu saja semuanya berjalan lancar hingga akhir pelaksanaan nanti. tentunya kami juga menghimbau agar peserta dapat menju jung tinggi semangat sportifitas," tuturnya.
Satu diantara peserta dari klub Rivaco Racing Team yang dipimpin oleh M Chomain Wahab bahkan berlatih di Pontianak sebelum ke Singkawang.
Rivaco merupakan tim yang bermarkas di Sintang dan selalu rutin ikut serta pada Kejurda.
"Pada Kejurda kali ini kami turun empat motor di kelas wajib MP 1, MP 2 , MP 3 dan MP 4 dengan dua rider. Rider yang akan turun Rio Dewara di kelas MP 1 dan MP 2, sedangkan MP 3 dan MP 4 akan dimainkan Wahyu Jumadi," ujar Chomain.
Chomain yang juga ketua Korwil IMI Sintang ini mengatakan para pebalap telah berlatih dengan rutin baik di Sintang maupun di Pontianak. Tentu saja target pada kejurda kali ini ia berharap dapat memberikan yang terbaik.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/motoprix-2_20160529_215516.jpg)