Starbucks Buka Gerai di Ayani Megamall

Starbucks secara resmi memperluas komitmennya untuk membawa coffee experience di Kalimantan dengan pembukaan gerai pertamanya di Pontianak.

Penulis: Ayu Nadila | Editor: Mirna Tribun
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/LISTYA SEKAR SIWI
Suasana antrean pelanggan di Starbucks sesaat setelah opening ceremony, Kamis (30/6). 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Starbucks secara resmi memperluas komitmennya untuk membawa coffee experience di Kalimantan dengan pembukaan gerai pertamanya di Pontianak bertempat di Ayani Megamall lantai dasar, Kamis (30/6/2016).

Direktur, Starbucks Indonesia, Anthony Cottan mengatakan gerai ini merupakan gerai ke-248 di kota ke-20 yang resmi dibuka pada Jumat, (1/7/2016).

Dengan dibukanya gerai ini, Starbucks akan menjadi destinasi bagi keluarga dan teman-teman yang ingin bersantai menikmati minuman dan makanan Starbucks.

"Kami sangat senang bisa menghadirkan Starbucks Experience di Pontianak, sebuah kota yang sejak lama telah memiliki budaya kopi yang kuat," katanya.

"Dari kopi hitam, latte, sampai dengan minuman ice blended Frappuccino®, sandwich, dan kue, kami harapkan pelanggan lokal dapat menikmati Starbucks Experience yang unik dan pelayanan terbaik oleh Starbucks," tambahnya.

Dia menuturkan untuk membuka gerai di Pontianak, ia melakukan survei selama 5 tahun, dan pada Jumat (1/7/2016) pihaknya juga akan membuka gerai di Bandara Supadio Pontianak.

Ketika berada di gerai Starbucks, Anda dapat langsung melihat desain Starbucks yang unik, elegan dan relevan dengan budaya setempat. Alat musik traditional Sape karya seniman setempat yang terdapat di dinding menambah keunikan gerai ini. Sape merupakan alat musik tradisional suku Dayak dan banyak digunakan oleh masyarakat setempat di acara-acara.

"Kami selalu ingin menghadirkan desain unik dan berbeda untuk gerai kami. Menggabungkan sentuhan lokal dan modern memberikan suasana berbeda dan nyaman bagi pelanggan untuk menghabiskan waktu di Starbucks," jelas Anthony.

Untuk merayakan pembukaan gerai Starbucks Pontianak, pelanggan dapat menikmati penawaran menarik gratis cappuccino atau coffee Frappuccino® dengan mengaktivasi Starbucks Card sebesar Rp 100 ribu mulai 1 – 16 Juli 2016 (syarat dan ketentuan berlaku). 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved