Ramadan 1434 H
Telkomsel Santuni Anak Yatim
Rangkaian kegiatan safari Ramadan Telkomsel Regional Kalimantan yang dilaksanakan di 7 kota di Kalimantan
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Manajemen Telkomsel area Kalbar menyerahkan santunan secara langsung kepada 100 anak yatim piatu dan dhuafa, sekaligus buka puasa bersama dengan tema "Roadshow Saatnya Berbagi" di Ballroom Hotel Kartika Pontianak, Senin (29/7/2013).
Anak-anak yatim piatu dan dhuafa merupakan asuhan Dompet Umat dan panti asuhan, seperti panti asuhan Catur Dharma Yatim Pepabri dan Pondok Pesantren Al-Hasani Pontianak. Kegiatan santunan adalah rangkaian Corporate Social Responsibility (CSR) Telkomsel pada bulan suci Ramadan 1434 H.
Kegiatan tersebut juga rangkaian dari bantuan Telkomsel kepada 18 ribu anak yatim piatu dan dhuafa dari sekitar 180 yayasan atau panti asuhan di beberapa kota di seluruh Indonesia dengan total nila santunan sebesar Rp 3,87 miliar.
Selain itu, Telkomsel melakukan kegiatan bersih-bersih dan bantuan kepada surau dan masjid Baiturrahman yang ada di Pontianak serta masjid di luar kota seperti. Putussibau, Sintang, dan Ketapang. Sedangkan kegiatan bagi takjil meliputi Kota Pontianak, Singkawang, Sambas, Sintang, Putussibau, dan Ketapang.
Kegiatan penyerahan santunan dan buka puasa bersama termasuk rangkaian kegiatan safari Ramadan Telkomsel Regional Kalimantan yang dilaksanakan di 7 kota di Kalimantan. Telkomsel juga mengundang manajemen Telkom, mitra distributor, mitra outlet, mitra kerja, branch and network operation, serta para PIC pelanggan Corporate.
Executive Vice President Area Pamasuka, Bona LP Parapat, mengatakan bantuan yang diberikan merupakan wujud syukur atas pencapaian Telkomsel, dan diharapkan menjadi manfaat bagi mereka dan perusahaan yang menaungi.
"Kami sangat senang bisa berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadan ini bersama saudatra kita anak yatim piatu. Mudah-mudahan upaya kami memberikan manfaat dalam membangkitkan semangat mereka sekaligus membantu aktivitas operasional sehar-hari yayasan atau panti tersebut," tuturnya.