HUT ke-11 Tribun Pontianak, Bupati Erlina Doakan Semakin Sukses dan Jaya
Bupati Erlina juga mengatakan bahwa dia selalu mengunjungi website tribunpontianak.co.id dengan telepon androidnya.
Penulis: Faisal Ilham Muzaqi | Editor: Ishak
HUT ke-11 Tribun Pontianak, Bupati Erlina Doakan Tribun Semakin Sukses dan Jaya
MEMPAWAH - Bupati Mempawah, Hj Erlina Ria Norsan SH MH mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun Tribun Pontianak yang ke-11, Jumat (26/7/2019) pagi.
Bupati Erlina menuliskan ucapan selamat kepada Tribun Pontianak secara khusus dengan tulisan tangannya sendiri di selembar kertas.
Di atas selembar kertas yang dia tandatangani dan di beri cap Bupati Mempawah itu Hj Erlina menuliskan pesan, kesan dan harapannya kepada Tribun Pontianak.
"Selamat ulang tahun untuk Tribun Pontianak yang ke-11, semoga Tribun Pontianak selalu dapat memberikan berita yang aktual dan terpercaya, dan selalu sukses dan jaya," tulisnya.
Baca: Ucapkan Selamat HUT ke 11, Wabup Aloysius Sebut Tribun Pontianak Media Luar Biasa
Baca: Bupati Citra Duani Ucapkan Selamat HUT Tribun Pontianak ke 11
Baca: Tribun Pontianak Ulang Tahun ke 11, Bupati Atbah Sampaikan Pesan Tertulis
Bupati Erlina juga mengaku dia selalu membaca koran Tribun Pontianak setiap pagi dan di sela-sela kesibukannya.
"Saya selalu menyempatkan diri membaca koran Tribun Pontianak, setiap pagi saya ke kantor koran Tribun sudah ada di meja saya," ujarnya.
Bupati Erlina juga mengatakan bahwa dia selalu mengunjungi website tribunpontianak.co.id dengan telepon androidnya.
"Kalau tidak sempat baca koran Tribun, saya baca berita di Hp, melalui situs online yakni tribunpontianak.co.id," tutupnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/hj-erlina-mengucapkan-selamat-hut-tribun-pontianak-ke-11.jpg)