Batik sudah banyak diimodifikasi oleh para desainer menjadi outfit yang bisa kita gunakan baik acara formal maupun santai.
Salah satunya menjadi outerwear.
Bagaimana cara styling outer batik yang chic?
Kemeja Putih & Jeans
Outer tentu bisa kamu gunakan sebagai luaran saat kamu memakai baju apa aja.
Mempunyai fungsi sebagai pemanis penampilan kamu pertama-pertama yang harus kamu lakukan adalah mencari pakaian yang nyaman untuk digunakan sehari-hari dengan tambahan outer.
Seperti contoh yang satu ini, pakaian yang simpel dengan kemeja putih dan jeans pun bisa jadi makin oke dengan outer-nya kan?
Yang tadinya terlihat biasa saja menjadi sedikit formal dengan tambahan aksesoris kalung dengan warna senada.
Siap berangkat ke kantor, deh!
pinterest.com
Baju Hitam & Celana Abu-Abu
Selain mencari pakaian yang pas, kamu juga harus menyerasikan warna outer kamu dengan pakaian dalaman kamu.
Jangan sampai tabrak warna yang akan membuat penampilan kamu aneh nantinya.
Contoh di bawah ini mempunyai outer batik dengan motif dan warna orange muda yang hampir kecoklatan.
Karena motifnya ini, tentu kamu jangan memakai lagi motif-motif yang ramai di baju kamu ya!