Keluhkan Listrik Kerap Byarpet, Warga Sanggau Harap Solusi
Untuk itu, ia berharap agar segera dicarikan solusi apabila ada gangguan, selain itu, diinformasikan ke masyarakat apabila ada pemadaman bergilir.
Penulis: Hendri Chornelius | Editor: Dhita Mutiasari
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Hendri Chornelius
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, SANGGAU - Sejumlah warga Sanggau mengeluhkan padamnya listrik PLN yang terjadi akhir-akhir ini khususnya di wilayah Tanjung Sekayam, kabupaten Sanggau.
“Kemarin pagi ada pemadaman, sekarang juga padam. jam segini juga padamnya yang kemarin, ” kata warga kota Sanggau, Winda, Rabu (14/3/2018) pukul 07.50 Wib.
Baca: Syarifah Adriana: Silakan Berjualan Ditepi Jalan Kota Pontianak Tapi Harus Ingat Aturannya
Untuk itu, ia berharap agar segera dicarikan solusi apabila ada gangguan, selain itu, diinformasikan ke masyarakat apabila ada pemadaman bergilir.
Baca: Bulan Depan Akan Menikah, Selebgram Cantik Ini Tewas Dengan Tragis, Ini Foto-foto Terakhirnya!
“Harapan saya, segeralah ada solusi supaya tidak padam. Dua kali dipagi hari dan di jam yang sama juga, kita pun heran, ” pungkasnya.