Astra Kucurkan Rp 2 Triliun untuk GoJek Demi Percepat Digitalisasi Bisnis

61 tahun berkiprah di dunia bisnis dalam negeri, Astra Group menurutnya telah menggarap sekitar 7 sektor bisnis.

Penulis: Ishak | Editor: Jamadin
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID / ISHAK
Wakil Ketua Astra Gruop Kalbar, Djoko Trisanto (kiri), berpose dalam agenda perayaan hari ulangtahun ke 61 Astra International, Selasa (20/2/2018). 

Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Ishak

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Astra Group rela mengucurkan dana sebanyak Rp 2 triliun itu ke GoJek. Tentunya, bukanlah tanpa alasan dengan jumlah yang tak sedikit tersebut.

“Beberapa waktu lalu, kami berinvestasi ke GoJek dengan angka yang cukup fantastis. Sampai triliunan rupiah,” ungkap Wakil Ketua Astra Gruop Kalbar, Djoko Trisanto, dalam agenda perayaan hari ulangtahun ke 61 Astra International, Selasa (20/02/2018).

Lebih lanjut, pria yang juga mengepalai operasional bisnis United Tractor Kalbar inipun mengungkapkan, ada alasan kuat kenapa pihaknya berani jor-joran berinvestasi di GoJek. Besarnya lini bisnis astra, jadi satu alasannya.

61 tahun berkiprah di dunia bisnis dalam negeri, Astra Group menurutnya telah menggarap sekitar 7 sektor bisnis. Mulai dari otomotif, financing, perbankan, alat berat, infrastruktur, pertanian hingga teknologi.

(Baca: Furkon: Istri Lebih Banyak Gugat Suami Cerai di Panggilan Agama )

Dari seluruh sektor itu, Astra Gruop telah mengopersikan 212 perusahaan. Angka yang terbilang sangat tambun untuk ukuran satu group usaha.

Dengan semakin besarnya Astra Group inilah, kemudian, katanya, diperlukan percepatan proses digitalisasi dalam menjalankan setiap bisnis.

Sehingga efesiensi dan optimalisasi bisnis bisa lebih tercapai, serta beradaptasi dengan perkembangan teknologi saat ini.

(Baca: Bocah Zaman Now! Berpakaian Jaket Gojek, Driver Cilik Jemput Penumpang Wanita di Pinggir Jalan )

“Jadi tujuannya bukan kami hendak meng-akuisisi GoJek, tapi mempercepat proses digitalasi di dalam Astra sendiri, dan juga dalam pelayanan terhdap custumer Astra Group. Dalam hal ini, investasi ke GoJek jadi satu di antara yang dinilai cukup baik untuk memulainya,” pungkasnya. 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved