Lanjutkan Perjalanan Menuju Sampit,Tim Jelajah Energi Buktikan Iritnya Pertamax dan Pertamina Dex

Berbeda dari rombongan awal keberangkatan dari Balikpapan yang berjumlah 24 orang, tim Jelajah Energi Pertamax Borneo kini tersisa 17 orang.

Editor: Dhita Mutiasari
TRIBUNKALTIM/AYUK FITRI
Satu unit mobil Toyota Fortuner tim Jelajah Energi Pertamax Borneo sedang mengisi bahan bahan bakar Pertamax di SPBU Pertamina 61.706.01km 9.7, Jl. Ahmad Yani, Simpang Empat, Kertak Hanyar, Banjar, Kalimantan Selatan, Kamis (14/12/2017) 

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, BANJARMASIN - Memasuki hari ketiga, rombongan Jelajah Energi Pertamax Borneo melanjutkan perjalanan meninggalkan Kota Banjarmasin menuju Sampit, Kalimantan Tengah, start dari pukul 09:10 Wita, Kamis (14/13/2017).

Berbeda dari rombongan awal keberangkatan dari Balikpapan yang berjumlah 24 orang, tim Jelajah Energi Pertamax Borneo kini tersisa 17 orang.

Tak lupa sebelum berangkat, tim pun menyempatkan waktu untuk melakukan briefing dan berdoa bersama.

"Pagi ini kita melanjutkan perjalanan menuju Sampit, perjalanan akan ditempuh sekitar 11-12 jam lamanya," ujar Rere Dharma, Leader Touring Jelajah Energi Pertamax Borneo.

(Baca: Ratusan Murid Sekolah Dasar Negeri Teluk Mesjid 1 Dapat Sepatu Gratis )

(Baca: Sejuta Manfaat Sicantik Mawar Untuk Kesehatan, Bisa Atasi Nyeri Haid Lho!)

Perjalanan yang memakan waktu hingga belasan jam tersebut disebut akan cukup menguras tenaga peserta dan bahan bakar kendaraan.

Sebelumnya 6 unit mobil tim menyempatkan waktu terlebih dahulu mengisi bahan bakar Di SPBU Pertamina 61.706.01km 9.7, Jl. Ahmad Yani, Simpang Empat, Kertak Hanyar, Banjar, Kalimantan Selatan.

(Baca: LPG 3 Kg Langka, Pertamina: Ini Kepanikan Masyarakat Saja )

Tim jelajah yang telah menempuh 40% rute perjalanan ini telah membuktikan bahwa irit dan tangguhnya mobil Toyota Innova Reborn dan New Fortuner menggunakan bahan bakar Pertamax dan Pertamina Dex.

Sumber: Tribun Kaltim
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved