Ikut Senam Sehat, Siswa SMPN 16 Ini Senang Dapat Hadiah Kulkas

Senam sehat Hari Olahraga Nasional yang diselenggarakan Disporapar Pontianak di halaman Universitas Panca Bhakti, Minggu

Editor: Nasaruddin
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID/Claudia Liberani
Dimas, satu diantara peserta yang mendapat door prize kulkas. 

Laporan Wartawan (Mg2) Tribun Pontianak, Claudia Liberani

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Senam sehat Hari Olahraga Nasional yang diselenggarakan Disporapar Pontianak di halaman Universitas Panca Bhakti, Minggu (1/10/2017) berlangsung meriah. 

Selain dihadiri wakil wali kota Pontianak dan masyarakat Pontianak, acara ini juga dihadiri berbagai komunitas seperti komunitas Kampoeng Hompimpa, Komunitas Pecinta Reptil Pontianak, dan Komunitas Hotwheels Photography Pontianak.

(Baca: Ideologi Tak Pernah Mati, Makanya Kita Patut Waspada PKI )

Masyarakat sangat antusias meskipun cuaca awalnya mendung.

Mereka bersemangat untuk olahraga dan berharap mendapat hadiah karena acara ini dibanjiri dengan door prize. 

(Baca: Sang Kakak Berikan Bocoran Seperti ini, Benarkah Citra Kirana dan Ali Sakieb akan Menikah? )

Satu di antara peserta, Julia, warga Jeruju ini mengaku datang untuk mengikuti senam sekaligus mengincar hadiah

"Saya mau ikut senamlah, supaya sehat kan besok Senin, biar ngantornya semangat. Sekalian siapa tau dapat door prize," ucapnya. 

Ketua panitia sekaligus Kabid Olahraga Disporapar kota Pontianak, Sefpri Kurniadi mengatakan tidak menyangka masyarakat yang hadir akan sebanyak ini. 

(Baca: Indonesia Disebut saat Manchester United vs Crystal Palace, Ternyata Ini Penyebabnya )

"Alhamdulillah acara ini berjalan dengan sukses dan lancar meskipun tadi pagi hujan tapi sama sekali tidak mengurangi niat mereka untuk datang berbondong-bondong bersama keluarga," ujarnya. 

Untuk ke depan dia berharap kegiatan ini akan dilaksanakan dengan lebih baik dan meriah. 

(Baca: Video Manja Anang Hermansyah di Ranjang Beredar, Netizen: Ini yang Bikin Ashanty Bunting Mulu! )

"Sebenarnya hari olahraga nasional itu jatuh tanggal 9 September yang lalu. Tapi karena saat itu kita sedang ada kegiatan Popnas di Semarang, di mana atlet-atlet kota Pontianak sedang bertanding di sana, kami semua turut mendampingi di sana, jadi hari ini barulah dilaksanakan," jelasnya. 

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved