Kabar Artis
Raffi Ahmad Buka Suara Soal Kabar Kehamilan Nagita Slavina
Nagita Slavina dikabarkan tengah mengandung anak keempat, sebuah isu yang mendadak viral dan menjadi perbincangan hangat di media sosial
Ringkasan Berita:Nagita Slavina dikabarkan tengah mengandung anak keempat, sebuah isu yang mendadak viral dan menjadi perbincangan hangat di media sosial.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID- Kabar terbaru dari pasangan selebriti ternama Tanah Air, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, kembali menyita perhatian publik.
Kali ini, Nagita Slavina dikabarkan tengah mengandung anak keempat, sebuah isu yang mendadak viral dan menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Pasangan yang dikenal harmonis dan dijuluki “Sultan Andara” itu memang kerap menjadi sorotan publik.
Setiap aktivitas mereka, baik dalam kehidupan pribadi maupun di layar kaca, selalu berhasil menarik perhatian warganet. Maka tak heran, ketika beredar kabar Nagita sedang hamil lagi, publik langsung ramai membicarakannya.
Isu kehamilan tersebut muncul setelah beredarnya sebuah foto yang diunggah Raffi Ahmad di media sosialnya.
Dalam foto itu, terlihat Nagita sedang duduk di atas sofa sambil merangkul ketiga buah hatinya. Ia tampak mengenakan kaus abu-abu polos dipadukan dengan rok bergaris sederhana.
• Jadi Pertimbangan Hakim, Jonathan Frizzy Divonis 8 Bulan Penjara Kasus Vape
Namun, yang menarik perhatian netizen adalah bagian perut Nagita yang terlihat sedikit buncit.
Dari situlah spekulasi bermula. Banyak warganet yang menduga bahwa istri Raffi Ahmad itu tengah berbadan dua.
Komentar pun langsung membanjiri unggahan tersebut dengan berbagai ucapan selamat dan rasa penasaran.
Menanggapi isu tersebut, Raffi Ahmad akhirnya memberikan klarifikasi secara langsung. Hal itu disampaikannya saat menjadi pembawa acara dalam program FYP yang tayang di kanal YouTube Trans7 Official pada Selasa 21 Oktober 2025.
Dalam tayangan tersebut, sang sahabat, Irfan Hakim, sempat menyinggung kabar kehamilan Nagita. Ia menanyakan langsung kepada Raffi mengenai kebenaran rumor yang beredar di dunia maya.
“Denger-denger Gigi hamil anak keempat?” tanya Irfan penasaran.
Pertanyaan itu membuat Raffi tersenyum sebelum akhirnya memberikan jawaban yang menepis isu tersebut.
“Belum, belum,” jawab Raffi Ahmad singkat namun tegas, disambut tawa para pengisi acara lain.
Irfan pun melanjutkan, “Gara-gara foto ini, orang nyangkanya Gigi tuh hamil. Dia mual-mual gak sih?” ujarnya sembari memperlihatkan foto yang menjadi bahan pembicaraan.
Raffi kemudian menegaskan bahwa kondisi sang istri dalam keadaan sehat dan tidak sedang mengandung. Ia juga meminta masyarakat agar tidak terlalu cepat menyimpulkan sesuatu hanya dari foto.
Klarifikasi itu pun sekaligus menepis kabar yang sempat membuat heboh jagat maya. Meski begitu, tak sedikit warganet yang tetap berharap Raffi dan Nagita suatu saat akan benar-benar menambah momongan, mengingat pasangan ini dikenal sangat menyayangi anak-anaknya.
Raffi dan Nagita sendiri kini tengah menikmati peran mereka sebagai orang tua dari tiga anak, yakni Rafathar Malik Ahmad, Rayyanza Malik Ahmad, dan anak ketiganya yang belum lama diperkenalkan ke publik.
Kehidupan keluarga kecil mereka yang selalu tampil hangat dan penuh cinta membuat keduanya tetap menjadi pasangan favorit publik Indonesia.
Alih-alih menjawab soal isu kehamilan, Raffi justru curhat soal Nagita yang marah lantaran dirinya salah memberi kado anniversary.
"Iya, dia mual karena aku salah ngasih kado," curhat Raffi.
• Nathalie Holscher Tampil Makin Langsing Usai Operasi Potong Lambung
Setelah itu, Raffi langsung menghubungi sang istri lewat video call. Namun siapa sangka, Raffi tetiba menyebut bahwa Nagita Slavina akan hamil di tahun 2025 ini. Mendengar hal itu, Nagita hanya bisa tertawa.
"(Tertawa), aku nggak bisa berkata-kata lah," ucap Nagita.
"Tapi tahun ini hamil. Dia lagi datang bulan, (bulan depan) datang anak. Nanti kita lihat bulan depan," celetuk Raffi.
"Kamu nanti hamil di akhir tahun ini, penerawangan aku. Karena di tahun 2026 kita ada anak lagi satu. Kata aku insyallah. Feeling gue akhir tahun langsung hamil," tukasnya lagi.
Bahkan, keinginan Raffi Ahmad mengenai kehamilan Nagita ini telah didukung oleh sang putra sulung, Rafathar Malik Ahmad. Rafathar mengaku ingin memiliki adik laki-laki lagi.
"Rafathar, mau punya adik lagi kan? Cowok atau cewek?" tanya Raffi.
"Iya, cowok," tegas Rafathar.
Nagita Slavina diisukan hamil anak ke-4, netizen langsung ramai memberi komentar. Banyak yang berdoa agar Nagita benar-benar segera mengandung buah hati. (*)
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
Nagita Slavina
Raffi Ahmad
NagitaHamil
RansEntertainment
GosipArtisTerbaru
raffinagita1717
Meaningful
| Alasan Raisa Yakin Dulu Menikah dengan Hamish Daud Terungkap Lagi |
|
|---|
| Eza Gionino Sepakati Nafkah Iddah Rp 21 Juta dan Anak Rp 25 Juta, Meiza Aulia: Terimakasih! |
|
|---|
| Ketahuan Selingkuh, Jule Akui Kesalahan dan Minta Maaf ke Keluarga Na Daehoon |
|
|---|
| Karyawan Ashanty Akhirnya Masuk Penjara, Orangtua Ayu Chairun Nurisa Hadiri Pemeriksaan |
|
|---|
| Raisa Angkat Bicara Soal Gugatan Cerai dari Hamish Daud: Kami Hanya Ingin Kedamaian |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Nagita-Slavina-dikabarkan-tengah-mengandung-anak-keempat.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.