Bahasa Indonesia Kelas 4

Panduan Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka Pilihan Ganda

Soal pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 kurikulum merdeka sebagai panduan belajar dalam meningkatkan kemampuan diri

Penulis: Madrosid | Editor: Madrosid
Kolase/Tribunpontianak.co.id/sid
ILUSTRASI - Pembelajaran soal latihan dalam meningkatkan kemampuan diri dalam menghadapi ulangan sekolah semester 1. Setiap soal sudah dilengkapi dengan kunci jawaban. 
Ringkasan Berita:
  • Soal Pilihan ganda bahasa indonesia sebagai panduan belajar.
  • Setiap soal sudah dilengkapi dengan kunci jawaban dengan susunan layaknya ulangan semester 1

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Soal pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas 4 kurikulum merdeka sebagai panduan belajar dalam meningkatkan kemampuan diri.

Seluruh soal dalam pembelajaran ini disusun sebagai panduan belajar untuk menghadapi ulangan semester.

Setiap soal ini sudah dilengkapi dengan kunci jawaban untuk dijadikan gambaran.

Soal ini dilengkapi dengan kunci jawaban yang disusun sesuai dengan standar pembelajaran kurikulum terbaru.

Peserta didik akan semakin mudah untuk mendapatkan pengalaman belajar melalui akses di hp dan pc guna memudahkan dalam akses ke materi soal secara online.

Baca juga: Kunci Jawaban Bab 3 Bahasa Indonesia Kelas 7 Kurikulum Merdeka Halaman 85 Tentang Kalimat Inversi

Soal Bahasa Indonesia Kelas 4

  1. Berikut adalah ciri-ciri dari kalimat efektif, kecuali...
    a. Mengikuti aturan ejaan bahasa Indonesia
    b. Memiliki unsur kalimat (setidaknya subjek dan predikat) yang digunakan dengan tepat
    c. Hemat kata, tidak bertele-tele
    d. Berisi informasi lengkap
    Jawaban : D
  2. Kata-kata kiasan dalam puisi disebut?
    a. Rima
    b. Suku kata
    c. Majas
    d. Diksi
    Jawaban : C
  3. Kalimat yang disusun sesuai kaidah Bahasa Indonesia adalah kalimat ...
    a. aktif
    b. pasif
    c. efektif
    d. langsung
    Jawaban : C
  4. Pesan moral dapat ditemukan secara ....
    a. tersirat
    b. terbuka
    c. tersisip
    d. tersurat
    Jawaban : A
  5. Berikut ini salah satu contoh kalimat efektif yaitu...
    a. Terdapat beraneka macam hewan di hutan
    b. Banyak anak-anak bermain di taman kota
    c. Dani berenangnya tidak bisa-bisa
    d. Itu buku saya sudah baca tiga kali
    Jawaban : A
  6. Di bawah ini yang bukan jenis pantun yaitu ...
    a. pantun anak
    b. pantun tua
    c. pantun nasihat
    d. pantun teka-teki
    Jawaban : B
  7. Ibu: "Sania, bantu ibu memindahkan kursi ini"
    Tanda baca yang benar untuk melengkapi kalimat di atas adalah ....
    a. -
    b. &
    c. ?
    d. !
    Jawaban : D
  8. Burung Jalak Bali merupakan salah satu ... yang dilindungi di Indonesia.
    Kata yang tepat untuk mengisi kalimat di atas adalah .....
    a. flora
    b. biota
    c. fauna
    d. sabana
    Jawaban : C
  9. Setiap hari ayah bekerja keras untuk menafkahi keluarga.
    Kata yang tepat untuk kalimat di atas agar bermajas metafora adalah ....
    a. cari muka
    b. membanting tulang
    c. berlapang dada
    d. tikus kantor
    Jawaban : B
  10. Di bawah ini bukan ciri-ciri pantun yaitu ...
    a. bersajak ab-ab
    b. satu bait terdiri dari 6 baris
    c. baris 3 dan 4 merupakan isi
    d. baris 1 dan 2 merupakan sampiran
    Jawaban : B
  11. Engkau mengayuh sepanjang jalan
    Tak takut panas maupun hujan
    Kau mengantar hingga tujuan
    Miskin dan kaya tak kau bedakan
    Tema yang tepat untuk puisi di atas adalah ...
    a. kusir
    b. tukang pos
    c. sopir
    d. pedagang
    Jawaban : B
  12. Kita dapat menemukan Bahasa petunjuk dalam ....
    a. kemasan pakaian
    b. kemasan obat
    c. nota
    d. rambu-rambu lalu lintas
    Jawaban : B
  13. Pesan moral dalam cerita disampaikan oleh penulis melalui ....
    a. pembaca
    b. judul cerita
    c. tokoh cerita
    d. gambar cerita
    Jawaban : A
  14. Hamparan pasir putih seluas mata memandang
    Nyanyian camar sesekali terdengar
    Suara hempasan air yang menggelora
    Sungguh suasana yang kurindukan
    Banyak insan yang berdatangan
    Ada yang mengajak buah hati
    Ada yang mengajak kerabat
    Menikmati waktu hingga surya memudar
    Puisi di atas menggambarkan suasana di...
    A. pantai
    B. sungai
    C. sawah
    D. hutan
    Jawaban : A
  15. Larik yang bermajas metafora pada puisi tersebut yaitu ....
    a. sungguh suasana yang kurindukan
    b. banyak insan yang berdatangan
    c. nyanyian camar sesekali terdengar
    d. ada yang mengajak buah hati
    Jawaban : D
  16. Sebuah kalimat yang lengkap harus memiliki unsur ….
    a. subjek dan objek saja
    b. subjek, predikat, objek dan keterangan
    c. objek dan keterangan
    d. predikat dan objek
    Jawaban : B
  17. Perhatikan kutipan puisi berikut!
    Guruku
    (1) kaulah pelita dalam kegelapan
    (2) kau terangiku dengan ilmu
    (3) kesabaranmu bagaikan obor
    (4) keteladanmu ibarat api pembakarannya
    Lirik puisi di atas yang mengandung majas metafora adalah nomor ….
    a. (1)
    b. (2)
    c. (3)
    d. (4)
    Jawaban : A
  18. Kalimat yang disusun sesuai kaidah kebahasaan disebut ….
    a. kalimat tidak efektif
    b. kalimat efektif
    c. kalimat padu
    d. kalimat tidak padu
    Jawaban : B
  19. Gagasan pokok yang diungkapan dalam sebuah puisi disebut ….
    a. rasa
    b. nada
    c. tema
    d. amanat
    Jawaban : C
  20. Puisi ditulis dalam bentuk ….
    a. bait
    b. paragraf
    c. prosa
    d. Alinea
    Jawaban : A
  21. Puisi adalah karangan yang terikat oleh ….
    a. arti
    b. rima
    c. makna
    d. melodi
    Jawaban : B
  22. Kata cuci jika ditambahi imbuhan me-kan menjadi ....
    a. mencucikan
    b. Menyucikkan
    c. Mesucikan
    d. Menyucikan
    Jawaban : A
  23. Pembubuhan tanda koma (.) pada kalimat langsung yang benar adalah ....
    a. "Selamat pagi, Bu!" kata Ari.
    b. "Selamat, pagi Bu!" kata Ari.
    c. "Selamat pagi Bu!" kata, Ari.
    d. "Selamat, pagi, Bu!" kata, Ari.
    Jawaban : A
  24. Kemacetan kendaraan di jalan raya dapat menyebabkan polusi. Polusi artinya adalah ....
    a. Ditilang Polisi
    b. Pencemaran udara
    c. Kesibukan di jalan raya
    d. Kesehatan udara
    Jawaban : B
  25. Tanda pisah (-) yang menyatakan 'sampai dengan terdapat pada kalimat ....
    a. Perjalanan dari Semarang-Surabaya memakan waktu 8 jam.
    b. Sinta sedang jalan-jalan ke rumah nenek.
    c. Perjuangan anak itu sampai pontang-panting untuk bisa berhasil.
    d. Kendaraan itu kejar-kejaran di jalan raya.
    Jawaban : A
  26. (1) Cangkulah tanah hingga cukup dalam
    (2) Siapkan cangkul dan bibit buah mangga
    (3) Berilah air dan pupuk secukupnya.
    (4) Masukkan bibit buah mangga ke dalam lubang
    (5) Tutuplah lubang dengan rapat
    Urutan cara menanam buah mangga yang benar adalah ....
    a. 1-2-4-5-3
    b. 2-1-4-3-3
    c. 2-4-1-5-3
    d. 3-4-1-5-2
    Jawaban : B
  27. Engkaulah tempatku berlindung
    Engkaulah tempatku memohon
    Engkaulah yang menciptakan
    Berdasarkan puisi di atas yang dimaksud adalah ...
    a. Tuhan
    b. orang tua
    c. keluarga
    d. masyarakat
    Jawaban : A
  28. Puisi yang digunakan sebagai pujian untuk Tuhan, tanah air, atau seorang pahlawan disebut ...
    a. elegi
    b. himne
    c. satire
    d. romansa
    Jawaban : B
  29. Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam membaca puisi yang benar, kecuali ...
    a. artikulasi
    b. intonasi suara
    c. jujur
    d. percaya diri
    Jawaban : C
  30. Salah satu cara untuk membedakan makna puisi adalah memberikan ... pada saat mendeklamasikannya.
    a. tekanan
    b. garis bawah
    c. semangat
    d. penjelasan rinci
    Jawaban : A
  31. Arti dari simbol dari VVV adalah ...
    a. panjang
    b. agak panjang
    c. pendek
    d. biasa
    Jawaban : B
  32. Pada saat mendeklamasikan puisi kamu dapat menunjukkan ekspresi wajah yang sesuai dengan isi puisi.
    Jika puisi berkisah tentang senang, ekspresimu harus menunjukkan mata ...
    a. terpejam
    b. sendu
    c. berbinar
    d. berlinang
    Jawaban : C
  33. Tanda jeda yang tepat untuk kutipan puisi di bawah ini adalah ...
    a. ilmu semua/orang/memerlukanmu//
    b. ilmu/ . semua// orang// memerlukanmu//
    c. ilmu semua/orang//memerlukanmu
    d. ilmu/semua orang/memerlukanmu/
    Jawaban : D
  34. Gerak tubuh atau pola pergerakan yang mengiringi saat pembacaan puisi disebut ...
    a. mimik
    b. kinesik
    c. artikulasi
    d. intonasi
    Jawaban : B
  35. Simbol jeda untuk berhenti agak lama yaitu ...
    a. /
    b. ///
    c. //
    d. ////
    Jawaban : B
  36. Andi memiliki uang Rp.2.576,00.
    Nominal uang tersebut dapat ditulis menjadi ....
    a. Dua ribu lima ratus tujuh enam rupiah
    b. Dua ribu lima puluh ribu tujuh enam puluh rupiah
    c. Dua ribu lima ratus tujuh puluh enam rupiah
    d. Dua ribu seratus lima tujuh enam rupiah
    Jawaban : C
  37. Pak Rafi membeli bola seharga seratus sebelas ribu rupiah.
    Harga bola tersebut jika ditulis dalam angka yaitu ....
    a. Rp101.100,00
    b. Rp111.100,00
    c. Rp111.000,00
    d. Rp111.111,00
    Jawaban : C
  38. Penulisan bilangan nilai uang Rp44.850,00 yang tepat adalah ...
    a. empat puluh ribu delapan ratus lima puluh rupiah
    b. empat puluh empat ribu delapan ratus lima puluh rupiah
    c. empat puluh empat ribu rupiah
    d. empat puluh empat ribu delapan ratus rupiah
    Jawaban : B
  39. Perhatikan pernyataan berikut!
    1) Terdapat unsur subjek
    2) Menggunakan diksi yang tepat
    3) banyak kata
    4) memiliki banyak makna
    Ciri-ciri kalimat efektif ditunjukkan oleh nomor...
    a. 1 dan 2
    b. 2 dan 3
    c. 3 dan 4
    d. 1 dan 4
    Jawaban : A
  40. Berikut kalimat yang terdiri atas subjek, predikat, kata depan dan kata sifat adalah ....
    a. Andi pandai membaca dongeng
    b. Cantika menabung uang di koperasi sekolah
    c. Denita rajin menabung uang di bank
    d. Berhemat dapat memberikan banyak manfaat
    Jawaban : C
  41. "Sapiku meninggal karena abu panas dari merapi," kata Dion.
    Kata meninggal pada kalimat di atas sebaiknya diganti dengan ....
    a. gugur
    b. tewas
    c. berpulang
    d. mati
    Jawaban : D
  42. Perhatikan teks berikut!
    Siapkan dokumen persyaratan seperti fotokopi kartu pelajar, fotokopi akta kelahiran, formulir pembukaan rekening, dan fotokopi KTP salah satu orang tua.
    Datanglah ke bank bersama orang tua.
    Serahkan dokumen persyaratan ke petugas bank.
    Tunggulah verifikasi persyaratan dan membuka rekening oleh petugas bank.
    Setelah itu, ambilah buku rekening.
    Yuda membaca setiap langkah-langkah yang termuat pada teks di atas.
    Teks yang dibaca Yuda termasuk ....
    a. teks fabel tentang cara menabung
    b. teks fabel tentang cara membuka rekening
    c. teks prosedur tentang cara menabung
    d. teks prosedur tentang cara membuka rekening
    Jawaban : D
  43. Teks prosedur berisi tentang ...
    a. petunjuk pemakaian sesuatu
    b. larangan melakukan sesuatu
    c. petunjuk melakukan sesuatu sesuai aturan
    d. perintah melakukan sesuatu
    Jawaban : C
  44. Mana yang merupakan contoh kalimat perintah?
    a. Yuk, kita buka puasa bersama.
    b. Mari kita membantu korban bencana alam!
    c. Ayo kita pergi berenang saat hari Minggu nanti!
    d. Buanglah sampah pada tempatnya!
    Jawaban : D
  45. Pengumuman secara tertulis biasanya disampaikan melalui ....
    a. amanat pembina upacara
    b. koran
    c. radio
    d. televisi
    Jawaban : B

- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved