Yamaha Ajak Konsumen Nonton Langsung MotoGP, Momen Tak Terlupakan di Mandalika
Pengalaman berharga ini jadi momen tak terlupakan karena bisa merasakan momen eksklusif yang diberikan oleh Yamaha.
Penulis: Mirna Tribun | Editor: Mirna Tribun
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, JAKARTA - Perhelatan akbar balapan MotoGP telah berlangsung meriah di Mandalika International circuit, Lombok Nusa Tenggara Barat, 3-5 Oktober 2025.
Untuk menjadi bagian dari atmosfer kemeriahan kejuaraan dunia bergengsi tersebut, Yamaha Indonesia mengajak konsumen beruntung yaitu pengguna My Yamaha Motor Member untuk bergabung dalam aktivitas MAXclusive MAXperience dan pembeli setia Yamalube ambil bagian dalam Yamalube Goes to MotoGP Mandalika.
”Gelaran MotoGP Mandalika selalu menjadi magnet yang menarik penggemar buat hadir langsung di sirkuit. Kami pun ingin memberikan experience tersebut buat para konsumen sekaligus memberikan dukungan buat para pembalap Yamaha MotoGP. Tak hanya itu, mereka juga bisa berdekatan dengan riders Yamaha MotoGP. Kesempatan ini digunakan dengan penuh kegembiraan oleh para peserta dari beberapa aktivitas yang kami adakan terkait MotoGP tahun ini, MAXclusive MAXperience bagi pengguna My Yamaha Motor Member dan Yamalube Goes to MotoGP Mandalika buat pembeli setia Yamalube. Wujud apresiasi kami terhadap konsumen ini selalu mendapatkan atensi positif dan memberikan kesan mendalam jadi bagian dari ajang dunia yang punya banyak penggemar ini,” ungkap Rifki Maulana, Manager Public Relations, YRA & Community PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
MAXclusive MAXperience bagi 10 pengguna My Yamaha Motor Member diisi dengan sesi MAXclusive ikut serta dalam Meet & Greet dengan duo rider Monster Energy Yamaha MotoGP, Fabio Quartarao dan Alex Rins yang berkunjung ke SMA Negeri 2 Mataram.
Di sana mereka bergabung dengan ratusan siswa-siswi SMA Negeri 2 Mataram merasakan keseruan kunjungan Fabio Quartararo dan Alex Rins.
Setelah itu, para konsumen terpilih itu hadir dalam sesi pertemuan eksklusif dengan dua rider populer itu. Tak hanya sampai di situ, yang ditunggu-tunggu juga adalah menyaksikan langsung race MotoGP di sirkuit internasional Mandalika. Keseruan lainnya berlanjut dengan MAXperience liburan bareng ke air terjun Benang Stokel dan Benang Kelambu, dan enjoy bersama Gili Trawangan ke pantai dan snorkling.
Baca juga: Puluhan Modifikator Tampil MAXimal dalam Gelaran CustoMAXi Yamaha Makassar 2025
”Saya sangat senang bisa bergabung dalam acara MAXclusive MAXperience. Bisa nonton langsung MotoGP di sirkuit Mandalika, bertemu dan foto bareng pembalap Yamaha MotoGP yakni Fabio Quartararo dan Alex Rins. Juga diberikan sesi liburan di Gili Trawangan. Ini jadi pengalaman pertama saya hadir dalam event MotoGP bersama Yamaha. Terimakasih Yamaha, momen berharga ini benar-benar tak terlupakan,” tutur Dirta Prayoga, peserta MAXclusive MAXperience.
Yamalube Goes to MotoGP Mandalika
Dalam aktivitas Yamalube Goes to MotoGP Mandalika diikuti 24 peserta yang terdiri dari 8 konsumen, 8 salesman, 6 teknisi dan 2 orang dari bagian bengkel umum/partshop yang ambil bagian.
Mereka mengikuti kompetisi membuat konten tentang Yamalube di media sosial @yamahamotorparts.id.
Selama 4 hari Yamaha mengajak mereka menjelajah Lombok yang diawali dengan mengunjungi desa Sade dan desa Sukarara.
Termasuk tentunya menyaksikan langsung balapan MotoGP memberikan support buat tim dan rider Yamaha.
Istimewanya juga berkesempatan melakukan paddock tour dan masuk ke area starting grid pembalap.
Pengalaman berharga ini jadi momen tak terlupakan karena bisa merasakan momen eksklusif yang diberikan oleh Yamaha.
Setelah puas nonton langsung MotoGP dan memberikan support khusus buat tim dan rider Yamaha MotoGP di sirkuit internasional Mandalika, para peserta juga tak melewatkan waktu berada di daerah wisata Lombok.
Mandalika International Circuit
Mandalika
Yamaha
MotoGP
Yamaha Ajak Konsumen Nonton Langsung MotoGP
Mio Ride The Hype Vol.2 Kembali Hadir Jadi Arena Pembuktian Kreativitas Pengendara Setia Mio |
![]() |
---|
Puluhan Modifikator Tampil MAXimal dalam Gelaran CustoMAXi Yamaha Makassar 2025 |
![]() |
---|
RESPON Marc Marquez Usai Crash Mengerikan di MotoGP Mandalika 2025, Comeback di 4 Seri Tersisa? |
![]() |
---|
SINYAL Marc Marquez Pensiun Usai Juara Dunia MotoGP 2025, Crash Mandalika Penutup Karir Balapan? |
![]() |
---|
KRONOLOGI Marc Marquez Crash Ditabrak Murid Rossi di Sirkuit Mandalika MotoGP Indonesia 2025 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.