Tribun Pontianak Awards 2025
Tribun Pontianak Awards 2025 Resmi Digelar
Beberapa tamu yang telah hadir diantaranya Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Bank Kalbar serta RSUD dr. Soedarso.
Penulis: Chris Hamonangan Pery Pardede | Editor: Try Juliansyah
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Tribun Pontianak menggelar acara Tribun Pontianak Awards 2025 di Hotel Mercure, Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Pontianak Tenggara, pada Jumat, 22 Agustus 2025 malam.
Sejumlah tamu mulai tiba dan memenuhi ruangan tempat diselenggarakannya acara tersebut.
Beberapa tamu yang telah hadir diantaranya Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, Bank Kalbar serta RSUD dr. Soedarso.
Kemudian ada juga Wali Kota Singkawang, Bupati Kayong Utara, Bupati Bengkayang, serta PT WHW.
Selanjutnya telah hadir juga dari PT Pelindo, PT PLN UIP Kalbar, Kepala Bappenda Provinsi Kalbar, Kadis Bappenda Pontianak, Kadis Kominfo Singkawang, serta Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan Sambas.
Baca juga: Tribun Pontianak Awards 2025 Dihadiri oleh Tokoh Penting
Sebelum memasuki ruangan para tamu undangan melakukan registrasi terlebih dahulu yang kemudian diarahkan untuk melakukan sesi photo booth.
Tribun Pontianak Awards 2025 turut didukung oleh Singkawang Grand Mall, Bank Kalbar, PT Cita Mineral Investindo Tbk (Harita Group), PT Borneo Alumina Indonesia (BAI), Gree Elektronic, PTPN IV Regional 5, PT Eka Bogainti (Hokben) dan CV Makmur Abadi. (*)
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Ahmad-PAR-22.jpg)