MotoGP
Live Hasil Latihan Bebas Moto2 Jerman 2025 Lengkap Hasil FP1 Hasil FP2 Hasil FP3, Comeback Mario Aji
Live Hasil Latihan Bebas Moto2 Jerman 2025 lengkap Hasil FP1 Hasil FP2 Hasil FP3 pada Jumat 11 Juli 2025, comeback Mario Aji di Sachsenring.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Live Hasil Latihan Bebas Moto2 Jerman 2025 lengkap Hasil FP1 Hasil FP2 Hasil FP3 pada Jumat 11 Juli 2025, comeback Mario Aji di Sachsenring.
Seri ke-11 Moto2 Jerman 2025 menjadi pertanda comeback Mario Aji ke lintasan setelah berkutat di meja operasi.
Sebelumnya sempat dikabarkan Mario Suryo Aji akan menepi lebih lama dari pertarungan Moto2, karena harus menjalani operasi pada bahu.
Pembalap Honda Team Asia tersebut sejatinya telah hadir di Silverstone, lokasi Moto2 Inggris.
Namun, dislokasi bahu menghambatnya turun dalam latihan bebas pertama. Ia pun dinyatakan tidak fit untuk bertarung di lintasan.
• Live Hasil Latihan Bebas MotoGP Jerman 2025 Lengkap Hasil FP1 FP2 FP3 Moto2 Moto3, Marquez Tercepat
Rider asal Magetan itu pun kembali melewatkan akhir pekan balapan untuk kedua kalinya beruntun, setelah seri di Le Mans.
Sudah lima kali, ia menderita cedera di area yang sama selama musim ini.
Ia didiagnosis menderita lesi bankart, sebuah kondisi cedera pada jaringan ikat yang membantu menahan bahu pada soketnya.
Awalnya, Mario menunda pemulihan karena ingin terus mengejar hasil positif setelah finis P9 di Moto2 Amerika. Rupanya itu bukan keputusan tepat.
“Setelah sekian lama menahan rasa khawatir dan tidak nyaman akibat cedera bahu, akhirnya saya harus menghaadpo kenyataan bahwa tumpian ini sudah terlalu berisiko untuk menyangga,” tulisnya dalam surat terbuka yang diunggah di Instagram.
“Dalam kurun waktu kurang dari lima bulan, saya mengalami dislokasi lebih dari lima kali sejak tes pramusim di musim dingin.
Hingga balapan terakhir, saya didiagnosis mengalami ‘Bankart Lesion’.
Namun, saya terus memaksakan diri, berusaha menolak kenyataan demi bisa berada di lintasan apa pun risikonya.
“Itu bukan keputusan yang bijak, saya mengabaikan kondisi tubuh sendiri demi ambisi sesaat.”
Sadar kondisinya sangat buruk, yang bahkan mengancam kelanjutan karier balap, Mario pun bersedia menjalani operasi. Ia akan menikmati pemulihan tanpa harus terburu-buru berada di lintasan kembali.
“Saya mengambil keputusan besar yaitu menjalani operasi. Ini bukan keputusan mudah karena memerlukan waktu cukup lama untuk pemulihan. Tapi, ini adalah langkah terbaik demi keselamatan masa depan dan impian saya untuk terus bersaing di level tertinggi,” ujarnya.
“Ini bukan akhir dari segalanya. Saya melihat ini sebagai fase belajar, bertumbuh, dan kembali dengan versi terbaik dari diri saya.
Saya sangat menikmati pertarungan papan atas dan peningkatan pada awal musim. Momen yang akan selalu saya ingat sebagai motivasi untuk kembali lebih kuat.
“Proses pemulihan ini akan memakan waktu lama, tapi saya berkomitmen untuk menjalani semuanya dengan benar-benar fokus dan semangat. Saya akan kembali lebih kuat dan berkendara lagi tanpa ada rasa khawatir, sampai jumpa secepatnya,” Mario berjanji.
Lekas pulih dan kembali dalam kondisi lebih baik, Mario!
• DUCATI Akhirnya Jujur, Sengaja Rekrut Marc Marquez Hanya untuk Uji Mental Pecco Bagnaia
Simak Jadwal MotoGP Jerman 2025
Jumat 11 Juli 2025
14:00-14:35Moto3 Free Practice Nr. 1
14:50-15:30Moto2 Free Practice Nr. 1
15:45-16:30MotoGP Free Practice Nr. 1
18:15-18:50Moto3 Practice
19:05-19:45Moto2 Practice
20:00-21:00MotoGP Practice
Sabtu 12 Juli 2025
13:40-14:10 Moto3 Free Practice Nr. 2
14:25-14:55 Moto2 Free Practice Nr. 2
15:10-15:40 MotoGP Free Practice Nr. 2
15:50-16:05 MotoGP Qualifying Nr. 1
16:15-16:30 MotoGP Qualifying Nr. 2
17:50-18:05 Moto3 Qualifying Nr. 1
18:15-18:30 Moto3 Qualifying Nr. 2
18:45-19:00 Moto2 Qualifying Nr. 1
19:10-19:25 Moto2 Qualifying Nr. 2
20:00 MotoGP 15 LapsTissot Sprint
Minggu 13 Juli 2025
14:40-14:50 MotoGP Warm Up
16:00 Moto3 23 LapsRace
17:15 Moto2 25 LapsRace
19:00 MotoGP 30 LapsGrand Prix
Link Live Streaming MotoGP 2025
Untuk menyaksikan keseruan balapan MotoGP 2025 bisa melalui link Live Streaming di bawah ini:
Link Live Streaming Trans7 Live
Link Live Streaming SPOTV Live
Untuk mengetahui dan mengikuti perkembangan seputar Jadwal MotoGP 2025 - Hasil MotoGP 2025 - Hasil Sprint Race hingga Klasemen MotoGP 2025 bisa mengakses tautan berikut ini :
LINK Jadwal MotoGP atau Disini
# MotoGP
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
MotoGP
Moto2
Jerman
2025
Sachsenring
jadwal moto2
Hasil Moto2
Klasemen Moto2
Mario Aji
Hasil Latihan Bebas
Klasemen MotoGP 2025 Terbaru! Marc Marquez Rayakan Juara Dunia di GP Indonesia jika Ini Terjadi |
![]() |
---|
Jadwal Race MotoGP Jepang 2025 Lengkap Moto3 dan Moto2, Kualifikasi hingga Sprint Race |
![]() |
---|
Marc Marquez Juara Dunia di MotoGP Jepang 2025, Jadi Gelar ke-7 hingga Gagal Pecahkan Rekor Rossi |
![]() |
---|
Hasil MotoGP Jepang 2025 Live Trans7 Minggu Lengkap Klasemen MotoGP Terbaru, Marquez Juara Dunia |
![]() |
---|
Live Trans7 MotoGP Jepang 2025 Hari Minggu Ini Tayang Tidak, Rekor Marquez di Motegi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.