Ronaldo Haryanto Pimpin Hikmahbudhi Pontianak

Pemuda Buddhis harus tampil sebagai agen perubahan yang tidak hanya aktif dalam organisasi, tetapi juga peka terhadap isu sosial dan pembangunan

|
Editor: Nina Soraya
DOK/Hikmahbudhi Pontianak
PELANTIKAN HIKMAHBUDHI -Prosesi pelantikan ditandai dengan pembacaan surat keputusan dan penyerahan simbolis bendera Hikmahbudhi oleh Ketua Umum Presidium Pusat, Chandra Aditiya Nugraha kepada Ketua Cabang terpilih Ronaldo Haryanto, di Hotel Harris Pontianak. Ronaldo Haryanto menyampaikan tekad untuk memperkuat kolaborasi lintas instansi dan menjadikan Hikmahbudhi sebagai wadah inklusif bagi seluruh mahasiswa Buddhis di Pontianak. 

Ia berharap Hikmahbudhi dapat berkontribusi nyata dalam menjaga budaya, membangun sinergi, serta mendukung program pembangunan daerah.

Dukungan senada juga datang dari Anggota DPD RI, Daud Yordan, yang mendorong mahasiswa Buddhis untuk terus membangun jejaring dan mengembangkan semangat pengabdian yang berakar pada spiritualitas dan kesadaran kebangsaan. 

“Pemuda yang berakar kuat pada nilai dan terbuka terhadap keberagaman adalah fondasi Indonesia masa depan,” tegasnya.

Acara ditutup dengan sesi dokumentasi dan foto bersama dalam suasana hangat penuh persaudaraan lintas agama, organisasi, dan generasi.

Momen ini menjadi tonggak awal semangat baru bagi Hikmahbudhi Cabang Pontianak untuk terus berkarya, berdharma, dan mengabdi bagi umat dan bangsa.

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved