Personel Polsek Ella Hilir Berikan Pelayanan Pengamanan Perbaikan Jalan di Desa Sopai Melawi
Kepada pengguna jalan yang akan melintasi agar berhati hati dan patuhi arahan petugas di lapangan untuk kepentingan dan keselamatan bersama
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, MELAWI - Guna memastikan keamanan dan kelancaran perbaikan jalan di poros jalan Ella Hilir tepatnya di Desa Popai yang dilakukan oleh pihak PT SBK, PT SMS, PT CM dan PT BPK dengan menggunakan kayu log dari Log pond PT SBK yang di fokuskan pada perbaikan jalan dan jembatan, Kamis 17 Oktober 2024.
Kapolres Melawi Polda Kalbar AKBP Muhammad Syafi'i, S.I.K., S.H., M.H. melalui Kapolsek Ella Hilir mengatakan pengamanan dilakukan bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat.
"Perbaikan jalan dan jembatan merupakan jalan penghubung antar kecamatan di Kabupaten Melawi dan Sintang, kami melakukan pengamanan dan pengaturan sebagai bentuk membantu kelancarannya," ujar Ipda Darmawan Susilo, S.E.
Rencana pengerjaannya selama dua hari dari hari kamis hingga hari jumat, lanjutnya Polsek Ella Hilir akan melakukan pengamanan.
• Personel Satlantas Polres Kayong Utara bantu Warga Perbaiki Jalan Bersama Komunitas Truk
Kapolsek Ella Hilir juga memberikan himbauan kepada masyarakat pengguna jalan agar selalu berhati hati saat melintasi lokasi perbaikan jalan, utamakan keselamatan.
"Kepada pengguna jalan yang akan melintasi agar berhati hati dan patuhi arahan petugas di lapangan untuk kepentingan dan keselamatan bersama," imbaunya.
Humas PT BPK mengatakan perbaikan dan jembatan yang dilakukan merupakan bagian dari kepedulian bersama perusahaan yang ada di Kecamatan Ella Hilir dan Menukung atas dasar mencegah terjadinya hal hal yang tidak diinginkan saat melintasi jalan.
"Kami melakukan koordinasi intens bersama perusahaan yang ada serta berkoordinasi bersama pemerintah Kabupaten Melawi dengan harapan jalan dan jembatan dapat segera dilalui dan aktifitas masyarakat dapat berjalan normal," pungkasnya.
- Baca Berita Terbaru Lainnya di GOOGLE NEWS
- Dapatkan Berita Viral Via Saluran WhatsApp
!!!Membaca Bagi Pikiran Seperti Olahraga Bagi Tubuh!!!
Pimpin Apel Pagi, Bambang : Kami Siap Bersama Menjaga Kamtibmas Kondusif |
![]() |
---|
Kapolsek, Koramil dan TP PKK Salurkan Sembako & Layanan Kesehatan untuk Warga Terdampak Banjir |
![]() |
---|
Bersatu untuk Pangan, Polsek Sayan dan Warga Kembangkan Jagung Hibrida Menuju Swasembada |
![]() |
---|
Gerak Cepat Satlantas Polres Melawi Bersama BS-PBK Nanga Pinoh Bersihkan Tumpahan Solar |
![]() |
---|
Personel Polres Melawi Patroli Skala Besar, Sambangi Pos Ronda Desa Baru dan Desa Pal |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.