MotoGP
Angel Piqueras Tercepat Hasil FP1 Moto3 Sesi Hasil Latihan Bebas MotoGP Emilia Romagna 2024 Hari Ini
Angel Piqueras menjadi pembalap tercepat Hasil FP1 Moto3 Sesi Hasil Latihan Bebas MotoGP Emilia Romagna 2024 pada Jumat 20 September 2024.
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID - Angel Piqueras menjadi pembalap tercepat Hasil FP1 Moto3 Sesi Hasil Latihan Bebas MotoGP Emilia Romagna 2024 pada Jumat 20 September 2024.
Seri ke-14 MotoGP Emilia Romagna menyajikan balapan yang menarik.
Pembalap Leopard Racing, Angel Piqueras, mendominasi latihan perdana Moto3 Emilia-Romagna, di Sirkuit Misano, Jumat (20/9/2024).
Hingga tujuh menit pertama, hanya sembilan pembalap yang mencatatkan waktu putaran. Lintasan yang basah membuat mayoritas menunggu kondisi membaik.
Stefano Nepa berkuasa dalam waktu lama, meski sempat sekilas diselingi Joel Esteban.
• Bagnaia Tercepat! Hasil Latihan Bebas MotoGP Emilia Romagna 2024 Hasil FP1 FP2 FP3 Moto2 dan Moto3
Pembalap LevelUp-MTA tersebut memperbarui torehannya tiga kali.
Bahkan sampai 15 menit, trek cenderung sepi di mana pertambahan pembalap yang mengaspal dua kali lipat.
Tak ada adu kecepatan yang dekat, seolah semua ingin menguji tanpa gangguan satu sama lain.
Mendekati 20 menit, Piqueras kembali memimpin dengan 1:54,077. Tidak ada perubahan pembalap pada empat besar.
Para pembalap yang biasanya sangat kencang, cenderung berhati-hati sehingga berada di luar 10 besar hingga separuh sesi berlangsung.
Daniel Holgado masuk ke pit setelah mencatatkan waktu terbaik ke-18, dari 21 pembalap.
Ivan Ortola dan Collin Veijer tak kunjung bangkit dari P17 dan P13 di sisa sembilan menit.
Piqueras belum mendapatkan penantang kuat saat waktu menyisakan tujuh menit.
Ia bahkan yang pertama mendobrak 1:53, tepatnya 1:53,997 lalu dipangkas jadi 1:53,323. Sedangkan, Nepa, Esteban, Alonso dan Xabi Zurutuza membuntuti di tabel.
Pada lima menit penutup, Jacob Roulstone mengalami highside saat keluar dari Tikungan 6. Ia berada di peringkat kesembilan.
MotoGP
Moto3
Emilia Romagna
2024
Hasil MotoGP
Jadwal MotoGP
Klasemen MotoGP
Angel Piqueras
Hasil FP1
Hasil Latihan Bebas
| HASIL MotoGP Hari Ini Minggu 26 Oktober 2025, Alex Marquez Juara Lengkap Podium MotoGP Sepang |
|
|---|
| Update Hasil MotoGP Malaysia 2025 Hari Ini Live Sekarang Duel Bagnaia - Adik Marquez |
|
|---|
| Jumlah Poin Didapat Juara MotoGP Malaysia 2025 Lengkap Papan Klasemen MotoGP 2025 Terbaru |
|
|---|
| Susunan Pole Position Sprint Race MotoGP Malaysia 2025 Live Delay TRANS7! Potensi Pedro Acosta Juara |
|
|---|
| Nonton Gratis Sprint Race MotoGP Malaysia 2025 di TV Mana? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pontianak/foto/bank/originals/Angel-Piqueras-Tercepat-Hasil-FP1-Moto3-Sesi-Hasil-Latihan-Bebas-MotoGP-Emilia-Romagna-2024-Hari-Ini.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.